Nabucco Spice Island Resort mengirim dua penyelam berkewarganegaraan asing (WNA) untuk membantu petugas penyelamat mencari korban kecelakaan KM Cahaya Arafah di perairan Pulau Tokaka, Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara.

Koordinator dari Nabucco Spice Island Resort Awaludin saat dihubungi dari Ternate, Kamis, mengatakan bahwa penyelam profesional Kurt Gehrig asal Jerman dan Alanah Boddeman asal Swiss dikirim untuk membantu petugas Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Polri, dan TNI mencari korban kecelakaan kapal sejak hari kedua pencarian.

Menurut dia, kedua penyelam profesional itu bersama seorang penyelam dari Syahbandar Babang, Halmahera Selatan, berhasil menemukan satu jasad perempuan di dalam kamar kapal pada Rabu (20/7) siang.

Tim penyelam melakukan penyelaman di lokasi KM Cahaya Arafah tenggelam. KN SAR 237 Pandudewanata menjadi posko utama tim penyelamat di lokasi kapal tenggelam.

Pada hari keempat pencarian, tim SAR melanjutkan upaya pencarian korban kecelakaan KM Cahaya Arafah di perairan Pulau Tokaka.
 

Pewarta: Abdul Fatah

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022