Mantan pelatih Leicester dan Chelsea Claudio Ranieri ditunjuk menjadi manajer baru Cagliari, klub Serie B mengumumkan pada Jumat.
Ranieri, 71 tahun, kembali ke Sardinia dan mengantar klub tersebut promosi ke Serie A pada musim 1990 sebelum sukses besar membantu Leicester meraih gelar Liga Premier Inggris 26 tahun kemudian.
"Cagliari Calcio dengan senang hati mengumumkan bahwa telah tercapai kesepakatan dengan Claudio Ranieri yang akan mengambil alih tim utama mulai 1 Januari 2023," kata mereka.
"Pelatih telah menandatangani kontrak yang mengikatnya dengan klub Rossoblu hingga 30 Juni 2025."
Pertandingan pertama sebagai pelatih selama periode keduanya di Cagliari yang kini berada di urutan ke-14 klasemen akan berlangsung pada 14 Januari saat mereka menjamu Como di kasta kedua.
Ranieri menganggur sejak Januari ketika dia dipecat klub Inggris Watford setelah kurang dari tiga bulan bertugas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Cagliari tunjuk Claudio Ranieri jadi manajer baru
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022
Ranieri, 71 tahun, kembali ke Sardinia dan mengantar klub tersebut promosi ke Serie A pada musim 1990 sebelum sukses besar membantu Leicester meraih gelar Liga Premier Inggris 26 tahun kemudian.
"Cagliari Calcio dengan senang hati mengumumkan bahwa telah tercapai kesepakatan dengan Claudio Ranieri yang akan mengambil alih tim utama mulai 1 Januari 2023," kata mereka.
"Pelatih telah menandatangani kontrak yang mengikatnya dengan klub Rossoblu hingga 30 Juni 2025."
Pertandingan pertama sebagai pelatih selama periode keduanya di Cagliari yang kini berada di urutan ke-14 klasemen akan berlangsung pada 14 Januari saat mereka menjamu Como di kasta kedua.
Ranieri menganggur sejak Januari ketika dia dipecat klub Inggris Watford setelah kurang dari tiga bulan bertugas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Cagliari tunjuk Claudio Ranieri jadi manajer baru
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022