Seekor gajah liar ditemukan dalam kondisi luka parah di kaki kanan depan di Desa Panggong, Kecamatan Krueng Sabee Kabupaten Aceh Jaya.

Kepala BKSDA Aceh, Gunawan Alza yang dikonfirmasi di Aceh Jaya, Kamis, membenarkan jika ada seekor gajah liar di Desa Panggong Aceh Jaya mengalami kondisi luka di kaki.

"Benar, ada seekor gajah yang mengalami luka-luka di wilayah Kreung Sabe Aceh Jaya," kata Gunawan.



Berdasarkan foto yang beredar di sejumlah grup WhatsApp, terlihat tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), Polisi Hutan (Polhut) dan pihak Conservation Response Unit (CRU) Sampoiniet Aceh Jaya sedang mengobati gajah tersebut.

Namun, Gunawan belum bisa memberikan keterangan lebih jauh terkait adanya gajah luka tersebut, karena tim masih berada di daerah dan sedang menanganinya.

"Teman-teman masih di lokasi sedang menanganinya. Lokasi Panggong Kecamatan Krueng Sabee," kata Gunawan.

Update Berita Antara Bengkulu di Google News
 

Pewarta: Rahmat Fajri

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023