Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu menetapkan jadwal dan lokasi pelaksanaan seleksi kompetensi calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di daerah itu yang akan dimulai 15-22 November mendatang.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong Yusran Fauzi di Rejang Lebong, Kamis, mengatakan jumlah pendaftar seleksi calon PPPK daerah itu yang lolos seleksi administrasi sebelumnya sebanyak 1.486 orang sehingga berhak mengikuti tahapan selanjutnya.

Baca juga: Dikbud Rejang Lebong sesalkan oknum kepala sekolah terlibat video syur

"Seleksi kompetensi PPPK ini dilaksanakan dengan menggunakan sistem computer assisted test atau CAT BKN, saat ini nomor peserta, nama, hari/tanggal, sesi, ruang, waktu dan lokasi pelaksanaan sudah kita umumkan," kata dia.

Dia menjelaskan beberapa lokasi pelaksanaan CAT PPPK daerah itu akan dilaksanakan di Kota Bengkulu, dan juga di luar Provinsi Bengkulu seperti di Unbaja convention hall Banten. Kemudian BMKM Sumatera Selatan, dari Riau, Jambi dan lainnya.

Untuk di wilayah Kota Bengkulu, kata dia, di antaranya di Gedung Poltekkes Kemenkes Bengkulu dengan alamat di Jalan Indragiri nomor 3, Padang Harapan Kota Bengkulu. Selanjutnya Gedung Avenue Bengkulu Bencoleen Convention Hall di Jalan Ciliwung bawah, RT/RW 1/1 Lempuing Ratu Agung Kota Bengkulu.

Pelaksanaan seleksi kompetensi dengan sistem CAT ini dilaksanakan mulai dari 15 hingga 22 November sehingga mereka yang akan mengikutinya diminta untuk mencermati kembali lokasi, sesi ujian sesuai pengumuman yang tertera.

Baca juga: Kejari tahan mantan direktur PDAM Rejang Lebong yang korupsi

Menurut Yusran yang juga ketua Panselda seleksi PPPK 2023 daerah itu pada tahun 2023 ini menerima kuota seleksi PPPK dari pemerintah pusat sebanyak 685 formasi terbagi untuk jabatan fungsional guru 300 orang, jabatan fungsional tenaga kesehatan 339 orang dan jabatan fungsional tenaga teknis 46 orang.

Para pelamar calon PPPK Kabupaten Rejang Lebong ini sampai batas akhir pendaftaran mencapai 1.904 orang, di mana saat pengumuman hasil seleksi administrasi pada 16 Oktober 2023 diketahui yang dinyatakan memenuhi syarat sebanyak 1.486 orang.

Para peserta yang dinyatakan memenuhi syarat ini selanjutnya berhak mengikuti seleksi kompetensi yang dilaksanakan dengan menggunakan sistem computer assisted test (CAT) milik BKN.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023