Para pebulu tangkis top dunia akan memeriahkan turnamen bertajuk BDMNTN-XL yang diinisiasi oleh jaringan televisi berbayar SPOTV pada 31 Oktober-3 November 2024 di Istora Senayan, Jakarta.

Dikutip dari keterangan resmi, Rabu, ajang ini akan menampilkan 28 bintang bulu tangkis papan atas dunia termasuk peraih medali emas Olimpiade dua kali Viktor Axelsen (Denmark) hingga ganda putra veteran Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, yang bersaing dalam format baru, serta memperebutkan total hadiah mendekati juta dolar AS.

“Saya sangat senang bisa berpartisipasi dalam BXL. Ini adalah pertama kalinya saya ikut serta dalam acara berbasis tim yang begitu menarik di Indonesia. Saya sangat menantikan bermain bersama pemain hebat dari seluruh dunia. Kami akan menampilkan pertunjukan yang luar biasa!”ujar Axelsen.

“Saya senang bisa berpartisipasi di BDMTN-XL. Dengan format pertandingan yang unik, saya yakin saya bisa memberikan tontonan yang menarik. Saya akan bersenang-senang di sini, saya harap para penggemar saya juga turut hadir menyemangati saya,” kata Hendra menambahkan.

BDMNTN-XL akan merevolusi olahraga bulu tangkis dengan format yang belum pernah ada sebelumnya.

Empat tim yakni Blitzers, Hurricanes, Lightning, dan Rockets, yang terdiri dari tujuh pemain masing-masing (empat pria dan tiga wanita), akan bertarung dalam format waktu yang penuh aksi.

Setiap pertandingan akan terdiri dari empat set berdurasi 10 menit, atau 'quarter,' dengan tiebreaker sudden-death jika skor imbang 2-2.

Menambah keseruan, setiap tim akan dipandu oleh kapten non-pemain, yang akan memainkan peran penting dalam merancang strategi kemenangan, mulai dari pemilihan pemain hingga pembobotan pertandingan.

Pemain akan dipilih melalui sistem snake, di mana kapten memilih bintang mereka secara bergantian.

Akan ada pertandingan baru 3v3 juga. Dalam pertandingan 3v3, kapten dapat melakukan pergantian pemain tanpa batas antar set, memungkinkan kecerdasan taktis muncul ke permukaan.

Penggemar dapat menikmati kompetisi dari lima kategori tempat duduk yakni SUPERFANS, VVIP, VIP, CAT 1, dan CAT 2. Bagi yang ingin berhemat, tiket early bird tersedia sekarang dan dapat dibeli di tiket.com, dengan harga mulai dari RP140 ribuan hingga Rp2 jutaan.

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2024