Mukomuko (Antara) - Kepolisian Sektor Kecamatan Ipuh, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, masih menyelidiki identitas para pelaku yang melakukan tindak pidana pencurian sepeda motor pada sebuah lahan perkebunan karet di Kecamatan Air Rami.

"Kami baru hari ini menerima laporan dari warga yang kehilangan sepeda motor di perkebunan kelapa sawit. Dari hasil laporan ini polisi masih menyelidiki pelakunya," kata Kepala Kepolisian Resor Kabupaten Mukomuko AKBP Andhika Vishnu di Mukomuko, Kamis.

Warga Desa Arga Jaya, Kecamatan Air Rami, Muhtadi (28), Kamis siang, melaporkan sepeda motor Honda Supra X 125 BD 3190 NK miliknya yang dicuri di perkebunan kelapa sawit kepada Kepolisian Sektor Kecamatan Ipuh.

Ia mengatakan, berdasarkan laporan korban, peristiwa itu terjadi pada Kamis dini hari sekitar pukul 05.00 WIB di

Kronologis peristiwa pencurian itu, katanya, saat ayah korban mengendarai sepeda motornya berangkat ke perkebunan karet milik keluarganya.

Kemudian, katanya, sepeda motor milik korban tersebut diparkirkan oleh orang tuanya di lokasi yang berjarak sejauh 500 meter dari perkebunan karet.

Ketika orang tua korban mau pulang, katanya, sepeda motor tersebut tidak ada lagi.

Ia mengatakan, pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian peristiwa (TKP) sepeda motor dicuri untuk mencari bukti identitas para pelaku ini.***2***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016