Mukomuko (Antaranews Bengkulu) - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyatakan hingga hari terakhir pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) tanggal 15 Oktober 2018, masih ada dua formasi CPNS yang kosong pelamar.

Dua formasi CPNS kosong pelamar ini, yakni formasi untuk pengawas irigasi ?dan perawat anastesi,? kata Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Mukomuko Edi Suntono, Selasa.?

Ia mengatakan, dua formasi CPNS untuk ditugaskan di Dinas Pertanian dan rumah sakit umum daerah setempat ini membutuhkan masing-masing sebanyak dua orang lulusan S1.

Ia menyatakan, Dinas Pertanian setempat membutuhkan tenaga ini karena ketiadaan tenaga itu di dinas tersebut, begitu juga dengan RSUD membutuhkan perawat anastesi untuk ruang operasi.

Karena tidak ada orang yang melamar dua formasi ini, sehingga pemerintah setempat otomatis kehilangan peluang untuk mendapatkan penambahan tenaga CPNS untuk dua bidang ini.

Selain itu, katanya, ada dua formasi CPNS daerah ini yang kekurangan pelamar, yakni formasi khusus honorer kategori dua dari sebanyak enam orang yang dibutuhkan, tetapi yang melamar hanya empat orang.

Sedangkan formasi khusus untuk disabilitas kekurangan satu dari dua orang yang dibutuhkan.

Ia mencatat jumlah pelamar seleksi CPNS daerah itu mencapai 4.927 orang yang didominasi tenaga guru. Ribuan pelamar ini akan memperebutkan sebanyak 250 orang kuota CPNS tahun ini.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018