Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarno Putri batal melakukan "ground breaking" atau peletakan batu pertama pembangunan kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu.

Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu, Elva Hartati mengatakan, Megawati datang ke Bengkulu bersama rombongan Presiden Joko Widodo dan Ketua DPR RI Puan Maharani untuk menghadiri peringatan Haul ibu negara pertama Fatmawati Soekarno sekaligus meresmikan monumen Fatmawati Soekarno di Simpang Lima Ratu Samban, Kota Bengkulu.

Kata Elva, mengingat ketatnya protokoler kepresiden, kemungkinan Megawati dan Puan akan sulit untuk keluar dari rangkaian kegiatan yang sudah ditetapkan. Selain itu pihak DPP PDI Perjuangan juga sudah mengkonfirmasi batalnya ground breaking kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu ini oleh Megawati.

"Diperkirakan sangat sulit kedua tokoh sentral di PDIP itu untuk memisahkan diri dengan rombongan Presiden yang diketahui keprotokolernya sangat ketat. Dari konfirmasi sementara yang diterima, jika ibu Megawati bersama ibu Puan tidak bisa mengikuti acara peletakan batu pertama pembangunan gedung kantor baru PDIP Bengkulu," kata Elva.

Kendati acara seremonial tanda dimulainya pembangunan kantor baru DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu tidak dihadiri ketua umum, Elva memastikan proses pembangunan kantor akan tetap dilanjutkan.

Anggota DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil) Provinsi Bengkulu ini menjelaskan, pihaknya akan kembali menjadwalkan kunjungan Megawati dan Puan dilain waktu. Kemungkinan kedua petinggi PDI Perjuangan itu akan hadir pada peresmian kantor baru PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu.

Sementara itu, Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi mengatakan, kantor baru PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu akan dibangun di jalan Seokarno - Hatta, Kelurahan Anggut, Kota Bengkulu. Kantor baru ini akan dibangun 3 lantai dengan total luas bangunan mencapai 1.350 meter persegi.

Kantor baru partai berlambang banteng ini akan dibangun dengan desain yang menonjolkan kebudayaan dan kearifan lokal Provinsi Bengkulu. Hal ini, kata Edwar sesuai dengan arahan Megawati pada Rakernas PDI Perjuangan beberapa waktu lalu.

Edwar menambahkan, kantor baru DPD PDI Perjuangan Bengkulu ini dibangun dengan dana urunan anggota PDI Perjuangan yang duduk sebagai anggota legislatif atau yang menjadi kepala daerah di Bengkulu.

Total anggaran untuk mendirikan bangunan 3 lantai ini sebesar Rp3 miliar lebih. Edwar memastikan kantor baru ini tidak ditargetkan selesai dalam satu tahun, tetapi dikerjakan secara bertahap.

"Kita tidak ada minta sumbangan dari pihak ketiga tidak ada itu, karena kami tidak mau terikat. Jadi ini semuanya dana gotong royong dan kami yakin ini selesai dalam 5 tahun kedepan. Kita pembangunannya bertahap," papar Edwar.

Pewarta: Carminanda

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020