Bengkulu (ANTARA) - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bengkulu tangkap dua warga Bengkulu pengguna sabu berinisial MD dan DS di kawasan lapangan golf Lingkar Barat Kota Bengkulu.
Kepala Bidang Pemberantasan BNNP Bengkulu, AKBP Alexander S. Soeki mengatakan penangkapan kedua warga itu berawal dari laporan masyarakat jika di lokasi tersebut sering terjadi kegiatan yang mencurigakan.
"Dari informasi tersebut, BNNP selidiki dan menangkap MD dan DS yang keduanya warga Sawah Lebar Kota Bengkulu," katanya.
Saat penangkapan kata Alexander, kedua terduga pelaku sempat melarikan diri menggunakan sepeda motor.
Mereka bahkan menabrak pengguna sepeda motor lainnya, sehingga terjadi tabrakan yang membuat kedua pelaku terjatuh.
"Saat penangkapan BNNP hanya menemukan barang bukti alat hisap sabu di bawah jok motor, tidak menemukan narkotikanya, mungkin sudah dibuang saat dikejar," kata dia.
Ia mengatakan, dari hasil test urin MD dan DS positif menggunakan narkotika golongan I jenis sabu namun, kedua terduga pelaku masih ditetapkan sebagai pengguna.
Nyabu di lapangan golf Bengkulu, dua warga ditangkap BNNP
Selasa, 25 Agustus 2020 23:13 WIB 2366