Beijing (ANTARA) - Kebakaran hutan di Daerah Otonomi Ningxia, China, menewaskan dua orang dan melukai enam lainnya.
Kebakaran tersebut terjadi pada Sabtu (13/3) di perbukitan tandus Desa Machang, Kota Guyuan, demikian Dinas Kegawatdaruratan Daerah Otonomi Ningxia.
Para korban segera dilarikan ke rumah sakit dan pihak terkait sedang menyelidiki sebab-sebab peristiwa tersebut.
Lembaga penyiaran resmi China melaporkan api yang melalap kawasan hutan di wilayah baratlaut itu berhasil dipadamkan pada Minggu pukul 08.10 waktu setempat (07.10 WIB). (T.M038)
Kebakaran hutan di China telan korban jiwa
Minggu, 14 Maret 2021 11:17 WIB 833