Jakarta (ANTARA) - Gempa bumi berkekuatan 5,5 skala Richter menggetarkan wilayah sekitar Kepulauan Banggai di Provinsi Sulawesi Tengah, Sabtu dini hari.
Berdasarkan keterangan dari laman resmi BMKG yang dipantau di Jakarta, Sabtu dini hari, gempa bumi terjadi pada sekitar pukul 01.07 WIB.
Pusat gempa tercatat berada pada koordinat 1.97 Lintang Selatan - 122.46 Bujur Timur.
Sedangkan kedalama n pusat gempa diketahui berada pada kedalaman 14 kilometer.
Pusat gempa juga disebutkan terletak pada 97 kilometer sebelah barat daya dari Kepulauan Banggai, Sulawesi Tengah.
Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.
Gempa 5,5 SR guncang Kepulauan Banggai
Sabtu, 29 Juni 2019 7:33 WIB 1294