Budapest, Hungaria (ANTARA News) - Ratusan migran menembus barikade polisi di dekat kamp penampungan untuk berjalan menentang arus lalu lintas di bahu jalan tol menuju Budapest.

200-an migran ini berjalan sampai sejauh 15 km di sepanjang jalan tol M5 sebelum juru runding polisi membujuk mereka naik bus yang membawa mereka kembali ke kamp pendaftaran pencari suaka terdekat.

Sebelumnya polisi menutup sebuah bagian jalan tol dekat Roszke di Hungaria tenggara yang tak jauh dari perbatasan Serbian setelah kelompok manusia itu manaiki barikade dan melompat ke jalan tol menuju ibu kota Hungaria itu.

Mereka adalah bagian dari 1.000 migran yang dipaksa mundur polisi ke sebuah titik kumpul pengungsi di Roszke sebelum dibawa ke pos pencatatan pengungsi.

Sambil meneriakkan "Kebebasan!", mereka memprotes karena harus menunggu lama bus yang akan membawa mereka untuk diregistrasi.

Sekitar 167.000 migran telah memasuki Hungaria secara ilegal tahun ini yang kebanyakan setelah menyeberangi perbatasan Serbia di sekitar wilayah Roszke.

Jumat pekan lalu, sebagian bagian dari UU anti-imigran, parlemen Hungaria mendukung sanksi hukum terhadap para pelintas perbatasan yang ilegal dan kemungkinan UU ini berlaku mulai 15 September, demikian AFP.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015