Tiga orang warga Selagan Raya, Kabupaten Mukomuko hanyut terbawa arus air bah Sungai Selagan saat mencari ikan pada Rabu (29/4) malam.

"Mereka berangkat rombongan, jam 12 tadi malam salah satu pulang ngasih kabar bahwa rombongan mereka terbawa arus air bah," kata warga Selagan Raya, Supiati, Kamis.

Baca juga: Tim SAR masih cari korban hanyut di Sungai Selagan Mukomuko

Ia mengatakan ketiga orang yang terseret arus sungai tersebut yakni Ridik, Nopi, dan Herman.

Awalnya mereka berempat berangkat ke hulu sungai mencari ikan.

Pada malam hari seorang dari mereka yaitu Yos pulang ke desa memberi kabar bahwa ketiga temannya terseret arus.

Saat ini dua dari tiga orang yang terseret arus sudah ditemukan. Satu orang selamat atas nama Ridik sedangkan Nopi ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Baca juga: Polres Mukomuko awasi keluar-masuk kendaraan di posko perbatasan

Ia mengatan saat ini warga masih berupaya mencari keberadaan Herman.

Kejadian ini berawal dari ketiganya mencari ikan di Rubuk Nau, Sungai Selagan, dan tiba tiba air bah datang dan menyeret ketiga korban.

Pewarta: Gogo Priogo

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020