Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu, Kamis (30/4) membagikan 500 paket sembako kepada buruh pertanian dan perkebunan yang tergabung dalam Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kabupaten Bengkulu Tengah. 

Kapolda Bengkulu Inspektur Jenderal Supratman mengatakan, pembagian paket sembako ini untuk membantu para buruh dalam melewati masa pandemi COVID-19, sekaligus juga memperingati hari buruh internasional (mayday) 1 Mei.

"Bantuan paket sembako ini tidak akan membantu sepenuhnya, paling tidak ini rasa peduli dan prihatin kami kepada para buruh yang terkena dampak langsung COVID-19," kata Supratman.

Ia menambahkan, selama tiga tahun terakhir ini, Polda Bengkulu dan jajaran selalu melaksanakan program bakti sosial dan pelayanan kesehatan dalam rangka memperingati hari buruh. 

Namun mengingat situasi kali ini yang berjibaku dengan pencegahan penyebaran virus COVID-19, terpaksa kegiatan tersebut tidak dapat dilaksanakan.

Pembagian 500 paket sembako yang dilakukan di halaman Mapolda Bengkulu tersebut dihadiri Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol. Sahimin Zainudin, Irwasda dan para pejabat utama Polda Bengkulu.

Sementara itu perwakilan buruh dari Kabupaten Bengkulu Tengah Haulan Ismadi menyambut baik dan mengucapan terima kasih atas kepedulian Polda Bengkulu dan jajaran yang masih memikirkan nasib buruh ditengah pandemi COVID-19.

"Terima kasih kepada Polda Bengkulu dan jajaran yang selalu mensupport peringatan hari buruh disetiap tahunnya, bantuan ini sangat membantu karena sebagian buruh sudah ada yang di PHK, di rumahkan" jelas Haulan.

Pewarta: Carminanda

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020