Klub Liga Inggris Chelsea dikabarkan percaya diri untuk mendapatkan penyerang sayap Raheem Sterling dari Manchester City pada bursa transfer pemain musim panas ini.

Dikutip dari Sky Sports, Senin, dikabarkan pelatih Chelsea Thomas Tuchel tengah mencari pengganti Romelu Lukaku yang akan dipinjamkan ke Inter dan pelatih asal Jerman itu menilai Sterling sebagai sosok yang tepat.

Selain itu, Tuchel diketahui sebagai pengagum dari gaya permainan Sterling yang diyakini akan cocok bermain di lini depan Chelsea, dibanding Lukaku.

Chelsea dikabarkan telah menyiapkan dana sebesar 35 juta poundsterling atau sekitar Rp636 miliar, namun Manchester City mematok Sterling dengan harga 60 juta poundsterling (sekitar Rp1 triliun).

Manchester City mematok harga yang cukup tinggi untuk Sterling karena pemain tersebut masih berusia 27 tahun, meski hanya menyisakan satu tahun kontrak di Etihad.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Chelsea percaya diri bisa dapatkan Raheem Sterling

Pewarta: Aldi Sultan

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022