Skuad Merah Putih setelah menjalani turnamen BWF Super 750 Malaysia Open pekan lalu, kini mulai perjuangananya di Kuala Lumpur dalam turnamen Malaysia Masters, Selasa.

Pada turnamen berkelas BWF Super 500 ini, beberapa di antara penghuni Pelatnas PBSI Cipayung akan menjalani fase kualifikasi terlebih dulu untuk mengamankan posisinya di undian utama.

Lebih lanjut, Rionny juga mengonfirmasi penarikan Shesar Hiren Rhustavito dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dari ajang Malaysia Masters 2022.

Shesar ditarik karena cedera betis yang dialami di babak perempat final Malaysia Open, sementara Leo/Daniel belum 100 persen siap usai Leo mengalami cedera pinggang.


Berikut daftar pebulu tangkis Indonesia di Malaysia Masters 2022:
Tunggal Putra
1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Jonatan Christie
3. Chico Aura Dwi Wardoyo
4. Tommy Sugiarto

Tunggal Putri
1. Gregoria Mariska Tunjung
2. Putri Kusuma Wardani
3. Fitriani
4. Ruselli Hartawan

Ganda Putra
1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
2. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
3. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Ganda Putri
1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
2. Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani
3. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
4. Melani Mamahit/Tryola Nadia

Ganda Campuran
1. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
3. Zachariah Josiahno/Hediana Julimarbela
4. Hafiz Faizal/Serena Kani

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Skuad Merah Putih mulai perjuangan di Malaysia Masters 2022

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022