Presiden Joko Widodo menyampaikan terima kasih kepada seluruh media yang telah meliput rangkaian acara KTT G20 Indonesia.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh media yang telah meliput acara G20,” kata Presiden Joko Widodo seusai kegiatan meninjau Pasar Badung, Denpasar, Bali, Kamis.

Dia menjelaskan kepada media asing dan nasional yang meliput kegiatannya di Pasar Badung, Denpasar bahwa seusai penyelenggaraan KTT G20 yang menghasilkan Bali Leaders' Declaration selesai ditutup, dirinya ingin melihat harga-harga barang dan mengetahui inflasi, guna mendapatkan masukan dalam membuat kebijakan-kebijakan ke depan.

"Itu yang penting dalam hal kita membuat policy dari keadaan-keadaan yang ada di pasar," jelas dia.

Dia menekankan dua tahun lebih pandemi COVID-19 melanda dunia. Jokowi menekankan dirinya harus membantu pedagang mikro dan kecil dengan kebijakan yang baik dengan cara melihat langsung persoalan-persoalan yang dihadapi para pedagang kecil di pasar.

"Saya harus membantu penjual, saya harus membantu pedagang mikro dan kecil,”" ucap Presiden.

Dia menyampaikan dengan pergi ke pasar, dirinya dapat memahami dengan baik persoalan yang dihadapi komunitas pedagang.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jokowi sampaikan terima kasih kepada seluruh media meliput G20

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022