Rejanglebong,  (Antara) - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Bengkulu, Brigjend Pol M Ghufron menyebutkan salah satu upaya pengamanan di jalan lintas Curup-Lubuklinggau Sumatera Selatan, ialah dengan mengoptimalkan satuan.

"Saya tekankan agar jajaran Polres Rejanglebong lebih mengutamakan managemen pengendalian guna mengoptimalkan masing-masing satuan, termasuk penanganan untuk memerangi tindak kejahatan di wilayah Lembak khususnya di sepanjang jalan lintas Curup-Lubuklinggau, Sumsel," kata Kapolda Bengkulu Brigjend Pol M Ghufron saat berkunjung ke Polres Rejanglebong, Selasa.

Upaya memaksimalkan fungsi masing-masing satuan di jajaran Polres Rejanglebong tersebut kata dia, harus dilakukan sehingga bisa memaksimalkan pengendalian masalah oleh masing-masing satuan, karena tugas pengamanan ini bukan hanya terbeban pada satuan tertentu saja.

Tugas penciptaan dan pengendalian keamanan di daerah itu bukan hanya menjadi satu tugas dari kesatuan tertentu namun melibatkan semua kesatuan di Polres Rejanglebong, misalnya untuk satuan Shabara dengan upaya melakukan patrol rutin secara maksimal di sepanjang jalan lintas Curup-Lubuklinggau, kemudian satuan lainnya juga melakukan fungsinya yang sama di titik rawan kejahatan sehingga akan meminimalisasi tindak kejahatan yang akan terjadi.

"Pengoptimalan masing-masing kesatuan ini misalnya untuk satuan Shabara bisa melakukan patroli rutin sepanjang jalan lintas Curup-Lubuklinggau, begitu juga dengan satuan lainnya melakukan hal yang sama sesuai fungsinya. Jika ini berjalan saya rasa tingkat keamanan di wilayah tersebut pasti terkendali. Begitu pun dengan Satuan yang lain yang intinya kinerja masing-masing satuan lebih dimaksimalkan lagi," katanya.

Sementara itu Kapolres Rejanglebong AKBP Edi Suroso mengatakan, saat ini pihaknya tengah meningkatkan pengamanan di sepanjang jalan lintas Curup-Lubuklinggau yang selama ini dikenal rawan tindak kejahatan berupa perampokan dan perampasan kendaraan bermotor. Upaya ini ialah dengan meningkatkan patroli, serta menerjunkan sejumlah personil kelapangan untuk mencari dan menangkap pelaku tindak kejahatan yang kerap beraksi di wilayah itu.***1***


Pewarta: Oleh Nur Muhamad

Editor : Triono Subagyo


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014