London (Antara/AFP) - Arsenal mengamankan posisi mereka di empat besar Liga Utama Inggris, ketika sepakan Olivier Giroud menginspirasi mereka untuk menang 3-0 atas West Ham United pada Sabtu.

Pasukan Arsene Wenger yang menghuni peringkat ketiga hanya bertekad lolos ke Liga Champions melalui finis di empat besar untuk tahun ke-18 secara berturut-turut, dan mereka berada di jalur itu setelah meraih kemenangan kelima beruntun di liga.

Ini juga merupakan persiapan ideal untuk lawatan ke Monaco pada 16 besar Liga Champions, di mana tim Prancis itu mengantungi keunggulan 3-1 dari pertandingan pertama.                  

Giroud memecahkan kebuntuan sebelum turun minum ketika penyerang Prancis itu bergerak memotong dari tepi kanan kotak penalti untuk melepaskan tembakan kaki kiri yang tidak dapat dihentikan menuju sudut atas gawang.

Gelandang asal Wales Aaron Ramsey mencetak gol kedua Arsenal, dan gol perdananya sejak Desember, pada menit ke-81 ketika ia memainkan operan satu-dua dengan Giroud dan menyelesaikannya dengan sepakan keras.

Mathieu Flamini tampil sebagai pemain pengganti untuk mengamankan tiga angka melalui golnya di menit ke-84 yang membuat 'The Gunners' unggul empat angka atas tim peringkat keempat Manchester United dan enam angka atas tim peringkat kelima Liverpool.

Kebangkitan Aston Villa di bawah pelatih baru Tim Sherwood terlihat jelas ketika mereka memperbesar peluang untuk lolos dari ancaman degradasi melalui kemenangan 4-0 di markas sesama tim papan bawah Sunderland.

Villa hanya mencetak empat gol tandang sepanjang musim, namun mereka telah berubah sejak mantan pelatih Tottenham Hotspur Sherwood mengambil alih jabatan arsitek tim dan kini telah memenangi dua pertandingan terakhirnya di liga untuk melompati Sunderland, yang turun ke peringkat keempat dari bawah setelah menjalani enam pertandingan beruntun tanpa kemenangan.

Tim tamu membuka keunggulan ketika penyerang Belgia Christian Benteke memasukkan gol pada menit ke-16, yang merupakan gol kelimanya di musim ini.

Dua menit kemudian, Gabriel Agbonlahor berlari dan mencetak gol setelah bek Sunderland John O'Shea melakukan kesalahan saat mengantisipasi operan Ciaran Clark.

Agbonlahor kembali mengemas gol delapan menit sebelum turun minum, yang memicu sekelompok penggemar Sunderland yang marah untuk mengelilingi bangku pemain cadangan tim tuan rumah untuk mencemooh pelatih Gus Poyet.

Para petugas keamanan dan polisi bergerak untuk melindungi Poyet dan mayoritas penonton meninggalkan stadion pada menit ke-44 ketika Benteke mencetak gol.

Kekisruhan yang menyelimuti Sunderland memuncak ketika mereka memainkan beberapa menit awal babak pertama dengan sepuluh pemain, setelah Seb Larsson terlambat hadir dari ruang ganti.

    
Ancaman degradasi
Crystal Palace mendorong QPR semakin dekat menuju ancaman degradasi dengan kemenangan 3-1 atas rival London mereka di Selhurts Park.

Pasukan Alan Pardew unggul tiga gol saat turun minum, berkat gol-gol yang disumbangkan Wilfried Zaha, James McArthur, dan Joel Ward.

Matt Phillips mencetak salah satu gol terbaik musim ini di fase akhir pertandingan, namun gebrakan brilian pemain sayap itu, setidaknya dari jarak 39 meter, terlalu terlambat untuk memicu kebangkitan QPR.

Kekalahan beruntun keempat QPR di Liga Utama Inggris memperpanjang laju buruk mereka menjadi sembilan kekalahan dari sepuluh pertandingan terakhirnya, yang membuat tim London barat itu berada di peringkat ketiga dari bawah dan terpaut empat angka dari zona aman.

Leicester menyia-nyiakan peluang untuk memperbesar harapan mereka dapat bertahan di Liga Utama Inggris, ketika Hull yang mengakhiri pertandingan dengan sepuluh pemain mampu menahan imbang 0-0 di Stadion King Power.  

Hull harus memainkan 18 menit terakhir dengan sepuluh pemain setelah gelandang Tom Huddlestone diusir keluar lapangan karena menerima kartu kuning kedua menyusul pelanggarannya terhadap Jamie Vardy.

Namun pasukan Nigel Pearson yang menghuni dasar klasemen tidak mampu mencetak gol kemenangan dan mereka tetap terpaut tujuh angka dari zona aman.

West Brom menang 1-0 atas Stoke di The Hawthorns.

Satu-satunya gol pada pertandingan itu tercipta pada menit ke-19 ketika umpan silang Craig Gardner diteruskan Brown Ideye, yang mengungguli bek Stoke Phil Bardsley untuk menanduk bola yang menjadi gol ketujuhnya musim ini.

Pada Sabtu malam, tim peringkat kedua Manchester City akan bertekad memangkas selisih dengan pemuncak klasemen Chelsea ketika mereka melawat ke markas Burnley.

Chelsea, yang saat ini unggul lima angka, akan menjamu Sputhampton pada Minggu.

Juga pada Minggu, Manchester United menjamu Tottenham dan Everton menghadapi Newcastle, sedangkan Liverpool melawat ke markas Swansea pada Senin.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015