Pasangan capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD berjanji akan membuka semakin banyak lapangan pekerjaan baru demi kejar ketertinggalan dari negara lain sekaligus membawa Indonesia dari negara berkembang menjadi negara maju.
 
Kepala Kantor Staf Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Regi Wahyu mengatakan soal penciptaan lapangan pekerjaan baru menjadi penekanan penting bagi paslon tersebut dan tim pemenangannya.
 
"Karena kami sadar masyarakat dengan keadaan seperti ini bagaimana bisa terjadi akselerasi pendapatan dari negara berkembang jadi negara maju. Tentu membutuhkan banyak sekali pembukaan lapangan pekerjaan," kata Regi dalam keterangannya yang diterima di Jakarta pada Kamis.
 
Regi mengklaim bahwa Ganjar-Mahfud berkomitmen menghasilkan 17 juta lapangan pekerjaan baru pada 2025-2029.
 
"Hal itu tercatat dalam dokumen Visi dan Misi Ganjar Pranowo & Mahfud MD Menuju Indonesia Unggul. Janji itu mencakup salah satu dari delapan misi keduanya yang terkait dengan sektor pendidikan," lanjutnya.
 
Ganjar-Mahfud juga bertekad memastikan penyerapan tenaga kerja yang baru setiap tahun, dengan tujuan mengurangi angka pengangguran hingga mencapai tingkat yang optimal. Untuk mewujudkan itu, perlu langkah serius dalam meningkatkan sektor pendidikan, pelatihan, investasi di sektor yang menciptakan pekerjaan, serta mengembangkan industri, dan jasa.
 
"Pendekatan yang melibatkan pemerintah, swasta, dan masyarakat secara inklusif sangat krusial untuk menciptakan peluang kerja yang lebih baik di seluruh negara. Ganjar-Mahfud juga berencana membentuk lingkungan usaha yang mendukung pertumbuhan usaha ultra mikro dan UMKM, serta usaha yang dapat berkembang secara berkelanjutan," pungkas Regi.
 
Misi Ganjar-Mahfud mendapat respons positif dari masyarakat. Hasil survei Kurious-Katadata Insight Center (KIC) menunjukkan sebanyak 34,5 persen responden meyakini bahwa pasangan Ganjar-Mahfud dapat merealisasikan visi-misinya, termasuk membuka 17 juta lapangan pekerjaan baru.
 
"Bahkan, 12,7 persen responden merasa sangat yakin pasangan Ganjar-Mahfud dapat mencapai target untuk membuka 17 juta lapangan pekerjaan baru," tambahnya.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menerima pendaftaran tiga pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden untuk Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, serta Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Pasangan Ganjar-Mahfud diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Pewarta: Hendri Sukma Indrawan

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023