London (Antara/Reuters) - Liverpool telah membuka pembicaraan-pembicaraan terkait kontrak baru dengan Mamadou Sakho, menandakan niat mereka untuk mempertahankan bek Prancis itu di Merseyside meski pelatih Brendan Rodgers menepikannya dari tim untuk dua pertandingan pertama musim ini.

Klub dilaporkan menolak ketertarikan terhadap bek tengah berusia 25 tahun itu dari AS Roma dan Bayer Leverkusen dalam sepekan terakhir, bahkan meski Rodgers memilih untuk menduetkan Dejan Lovren dan Martin Skrtel sebagai pilihan pertamanya untuk duet di jantung pertahanan.

Kontrak Sakho saat ini berlangsung sampai 2017 dan ia akan ditawari kontrak lima tahun dengan penambahan pada beberapa detail, menurut laporan sejumlah media Inggris.

Liverpool membeli Sakho dari juara Prancis Paris Saint Germain dengan nilai transfer yang dilaporkan sebesar 18 juta pound pada 2013.

Klub itu akan melawat ke Stadion Emirates pada Senin untuk berhadapan dengan Arsenal di Liga Utama Inggris, namun harapan sang pelatih untuk mempertahankan tim intinya mendapat hantaman dengan berita-berita yang menyebutkan bahwa kapten Jordan Henderson kemungkinan tidak akan tampil karena mengalami cedera kaki.

Pemain internasional Inggris itu harus meninggalkan lapangan lebih dini pada babak kedua saat Liverpool menang 1-0 atas Bournemouth pada Senin, dan ia tidak berlatih pada pekan ini, menurut laporan di Liverpool Echo.

Cedera yang dialami Henderson membuat gelandang Emre Can, yang menggantikan pemain 25 tahun itu saat melawan Bournemouth, dapat tampil sebagai pemain inti untuk pertama kalinya pada musim ini.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015