Bengkulu (Antarabengkulu.com) - Kabar duka datang dari gedung parlemen Provinsi Bengkulu. Wakil Ketua DPRD Provinsi Bengkulu, Kurnia Utama meninggal dunia di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, akibat penyakit gula darah dan ginjal yang dideritanya.

Sekretaris DPRD Provinsi Bengkulu, Hendra Purnama di Bengkulu, Selasa mengatakan jenazah almarhum akan diterbangkan dari Jakarta ke Bengkulu pada Selasa (23/3) pukul 14.00 WIB.

"Selanjutkan dibawa ke rumah duka untuk dimandikan dan disholatkan di Masjid Baitul Izzah lalu dimakamkan di lokasi pemakaman milik keluarga di Kabupaten Bengkulu Tengah," kata Hendra.

Menurut Hendra, sebelum berpulang, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu itu sempat menjalani perawatan di Penang, Malaysia dan tiga minggu opname di RS Cipto Mangunkusumo.

Pria yang lahir di Palembang pada 14 Januari 1960 itu meninggalkan seorang istri dan tiga anak serta tiga orang cucu.

Pantauan di Rumah Duka di Jalan Kampar Kota Bengkulu, sejumlah persiapan sudah dilakukan pihak keluarga dibantu staf Sekretariat DPRD Provinsi Bengkulu.

Sejumlah petinggi Partai Golkar antara lain Nurul Arifin dan Setya Novanto juga hadir di Bengkulu untuk menghadiri pemakaman kader partai berlambang pohon beringin itu.

Kurnia Utama yang akrab disapa Kukun pernah menjabat Ketua Pengda PSSI Provinsi Bengkulu. Ia memulai karir sebagai anggota legislatif Provinsi Bengkulu sejak 1997.

Ia juga menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu sejak 2005 hingga 2016 dan menjabat Ketua DPRD Provinsi Bengkulu periode 2009-2014. 

Pewarta: Helti Marini Sipayung

Editor : Riski Maruto


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016