Rejanglebong (Antara) - Komando Distrik Militer 0409 Rejanglebong, Provinsi Bengkulu yang membawahi Kabupaten Rejanglebong, Kepahiang dan Lebong, akan mendirikan tempat peristirahatan bagi pemudik yang lewat di daerah itu.

Menurut keterangan Dandim 0409 Rejanglebong, Letkol Kav Hendra S Nuryahya di Rejanglebong, Sabtu, lokasi peristirahatan (rest area) yang akan mereka siapkan ini berada di jalur mudik yang selama ini di kenal rawan kejahatan yang berada di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Sumsel.

"Tempat singgah atau peristirhatan untuk para pemudik dan pengguna Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau tersebut akan disiapkan di halaman Koramil Binduriang, para pemudik yang kelelahan atau sudah kemalaman lewat jalur ini bisa memanfaatkannya," kata Dandim Hendra S Nuryahya.

Pendirian tempat peristirahatan bagi pemudik yang lewat di jalur yang menjadi prioritas pengamanan baik dari pihak kepolisian maupun TNI dalam setiap tahunnya itu tambah dia, dilaksanakan dalam rangka membantu pengamanan dan kelancaran para pemudik yang melintasi wilayah Rejanglebong.

Selain menyediakan tempat beristirahat pihaknya juga akan menyediakan fasilitas yang dibutuhkan pemudik seperti tempat shalat, serta kamar mandi yang memadai.

Penyiapan tempat peristirahatan bagi pemudik itu sendiri kata dia, merupakan bagian dari bantuan pengamanan yang diberikan oleh TNI, selain menerjunkan 70 personil yang akan disiagakan di sejumlah titik di jalur rawan kamtibmas yakni Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, serta mengintesifkan patroli rutin.

Sementara itu Bupati Rejanglebong Ahmad Hijazi dilain tempat mengatakan, sejumlah warga di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau atau yang disebut kawasan Lembak, juga berencana akan mendirikan sejumlah tempat peristirahatan bagi pemudik.

"Aksi pendirian tempat peristirahatan ini dilakukan warga guna mengubah image buruk kawasan Lembak. Selain menyiapkan tempat singgah juga disediakan makanan dan minuman gratis, ini semua khusus bagi pemudik yang lewat di jalan lintas," katanya.

Posko peristirahatan warga ini akan disiapkan di rumah-rumah warga di antaranya di kawasan jembatan dua, Kecamatan Binduriang, kemudian Dusun Gardu Desa Kepala Curup, kemudian di Desa Cahaya Negeri dan Desa Pelalo, Kecamatan Sindang Kelingi. ***4***

Pewarta: Nur Muhammad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016