Paris (Antara/Reuters) - Start brilian Nice pada musim ini berlanjut ketika Mario Balotelli mencetak dua gol saat mereka menang 4-0 atas Monaco pada "derby Azurean" untuk memuncaki klasemen Liga Prancis pada Rabu.
Penyerang Italia itu, yang mencetak dua gol pada debutnya di awal bulan ini, mengemas gol pada masing-masing babak setelah Paul Baysse membukukan gol pembukaan.
Alassane Plea menutup kemenangan timnya dengan menyumbang gol untuk membawa Nice mengumpulkan 14 angka dari enam pertandingan.
Monaco menelan kekalahan perdananya di liga musim ini dan sekarang berada di peringkat ketiga dengan 13 angka, di bawah Paris Saint Germain (PSG) karena kalah selisih gol.
Juara bertahan PSG menang 3-0 atas Dijon pada Selasa.
Girondins de Bordeaux menghuni peringkat keempat dengan 12 angka setelah menang 3-0 di markas Metz pada Rabu, sedangkan Olympique Lyonnais naik ke peringkat ketujuh dengan sepuluh angka berkat kemenangan 5-1 atas Montpellier di mana Nabil Fekir dan Corentin Tolisso masing-masing menyumbang dua gol.
Di Allianz Riviera, Nice membuka keunggulan pada menit ke-18 ketika Baysse menanduk bola tendangan sudut.
Balotelli, pada penampilan keduanya di liga, menggandakan keunggulan timnya dari dalam kotak penalti pada menit ke-30 dengan tembakan mendatar setelah mendapatkan umpan dari Younes Belhanda.
Mantan penyerang Liverpool dan AC Milan, yang hanya mencetak satu gol di Liga Italia musim lalu, mencetak gol keempatnya dari dua pertandingan liga dengan meneruskan umpan silang Ricardo Pereira pada menit ke-69.
Situasi semakin memburuk bagi Monaco ketika Tiemoue Bakayoko mendapatkan kartu merah karena pelanggarannya di kotak terlarang, namun penalti Plea dapat ditepis Danijel Subasic.
Bagaimanapun, Plea segera dapat menebusnya dengan menyundul umpan siang Wylan Cyprien untuk menjadi gol keempat Nice.
Hasil ini membuat Nice menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Prancis musim ini.
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016