Bengkulu (Antarabengkulu.com) - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut II Padang Laksamana Pertama TNI Rudwin Thalib berharap Pangkalan TNI Angkatan Laut Bengkulu bisa naik kelas dari tipe C menjadi tipe B.

"Kita berupaya agar Lanal Bengkulu naik tipenya mengingat ruang lingkup tugasnya cukup luas," kata Rudwin Thalib saat berkunjung ke Bengkulu, akhir pekan ini.

Dia mengemukakan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bengkulu dulunya bertipe B karena ada reorganisasi di tubuh TNI AL maka kelas Lanal Bengkulu berubah menjadi tipe C.

Menurutnya, Lanal Bengkulu bisa kembali bertipe B mengingat wilayah lautnya cukup luas sehingga membutuhkan tenaga ekstra keras untuk bekerja mengamankan perairan laut.

Rudwin Thalib juga mengakui bahwa fasilitas yang dimiliki Lanal Bengkulu saat ini masih minim dengan jumlah pasukan hampir 200 personel.

Menurutnya, semua fasilitas di Lanal Bengkulu tersebut bisa dipenuhi seiring membaiknya perekonomian negara. "Kalau semua fasilitas di Lanal Bengkulu kita tingkatkan, maka dengan sendirinya tipe Lanal akan meningkat," ujarnya.

Meski dengan fasilitas yang minim, Rudwin berharap Lanal Bengkulu tetap bekerja secara profesional sesuai tugas yang diemban. "Itu bukan alasan untuk mengamankan wilayah. Apapun akan kita lakukan walau fasilitas terbatas," kata Rudwin didampingi Komandan Lanal Bengkulu Letkol Laut (P) Fajar Rusdianto.

Pangkalan TNI AL bertipe C seperti Bengkulu saat ini dipimpin oleh perwira menengah berpangkat Letnan Kolonel, sedangkan Pangkalan TNI AL tipe B seperti di Batam dikomandoi oleh perwira berpangkat kolonel. 

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016