Milan (Antara/Reuters) - AS Roma memanfaatkan dua kesalahan mematikan Lazio untuk meraih kemenangan 2-0 di Liga Italia, pada pertandingan "derby" panas yang diboikot oleh para penggemar mereka sendiri pada Minggu.
Pemain Lazio Wallace membantu Roma membuka keunggulan pada menit ke-64 ketika ia berusaha untuk menggiring bola keluar area pertahanan, namun bola kemudian dapat direbut Kevin Strootman yang mencungkil bola melewati kiper Federico Marchetti.
Terdapat pertikaian yang melibatkan para pemain dan ofisial dari kedua tim setelah gol itu tercipta, terpicu ketika Strootman menyemburkan air kepada pemain pengganti Lazio Danilo Cataldi, yang mencengkram bagian kerah kaus pemain Belanda itu.
Strootman mendapat kartu kuning dan Cataldi diberikan kartu merah.
Roma menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-77 ketika Radja Nainggolan menaklukkan Marchetti dengan tembakan mendatar dari jarak 35 meter, yang memantul dua kali sebelum bola memasuki gawang ke tiang dekat.
Terdapat juga kontroversi pada babak pertama ketika pemain Roma Bruno Peres terlihat dijatuhkan Lucas Biglia di tepi kotak penalti.
Wasit awalnya menghadiahi tendangan bebas kepada Roma, sebelum ia menunjuk titik putih. Ia kemudian kembali berubah pikiran, untuk kembali pada keputusan pertamanya.
Lazio, yang secara teknis kali ini menjadi tim tuan rumah di Stadio Olimpico, tidak pernah menang dalam tujuh pertemuan terakhirnya melawan Roma, laju yang telah terentang sejak final Piala Italia 2013.
Kekecewaan besar
"Merupakan hal yang memalukan kami kalah seperti ini, sebab kami berkontribusi memberikan dua gol kepada mereka," kata pelatih Lazio Simone Inzaghi.
"Ini merupakan kekecewaan besar. Saya tahu apa lingkungan di sekitar derby dan akan ada banyak kritik."
Area Curva Sud (Kurva Selatan) kosong ketika para penggemar garis keras Roma meneruskan aksi protes mereka terhadap pendekatan-pendekatan keamanan, yang menurut mereka telah merusak budaya para penggemar.
Roma tetap menghuni peringkat kedua dengan 32 angka, selevel dengan AC Milan dan tertinggal empat angka dari pemuncak klasemen Juventus. Napoli, Lazio, dan Atalanta tertinggal delapan angka.
Milan memerlukan gol larut dari Gianluca Lapadula untuk menang atas tim peringkat kedua dari bawah Crotone dengan skor 2-1, setelah M'Baye Niang gagal memanfaatkan hadiah penalti untuk tuan rumah.
Diego Falcinelli membawa Crotone memimpin pada menit ke-26 dan Mario Pasalic menyundul bola untuk menyamakan kedudukan empat menit sebelum turun minum, gol pertamanya sejak bergabung ke Milan sebagai pemain pinjaman dari Chelsea pada musim panas.
Milan dihadiahi penalti pada awal babak kedua dan Niang memenangi argumen dengan Lapadula perihal siapa yang akan menjadi eksekutor. Namun Alex Cordaz mampu menggagalkan sepakannya.
Lapadula mengemas gol penentu kemenangan pada menit ke-86, namun ia dikartu kuning akibat perayaan golnya.
Klub juru kunci Palermo, di mana Eugenio Corini melakukan debutnya sebagai pelatih ketiga mereka musim ini, menelan kekalahan kedelapan secara beruntunya di liga ketika mereka takluk 1-2 di markas Fiorentina. Khouma Babacar menanduk bola untuk menjadi gol penentu kemenangan menjelang pertandingan usai.
Dua penalti pada babak pertama, yang pertama dari Lorenzo Pellegrini dan yang kedua oleh Federico Ricci, membantu Sassuolo menang 3-0 atas Empoli yang menghentikan laju sembilan pertandingan tanpa kemenangan di semua kompetisi.
Antonio Ragusa mencetak gol ketiga pada awal babak kedua.
Sampdoria menang 2-0 atas Torino berkat gol-gol di babak kedua dari Edgar Barreto dan Patrik Schick, sedangkan Gianluca Caprari mencetak gol pada fase akhir pertandingan untuk membawa Pescara bermain imbang 1-1 dengan Cagliari.
Tim Sardinia itu memimpin melalui gol Marco Boriello pada menit ke-24, namun Davide Di Gennaro diusir keluar lapangan sepuluh menit kemudian.
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2016