Mukomuko (Antara) - Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu melalui Dinas Sosial setempat menyalurkan bantuan berupa uang tunai dan berbagai bahan kebutuhan pokok kepada penderita kanker anus di daerah itu.

"Kami telah menyalurkan bantuan kepada perwakilan keluarga penderita kanker anus yang sedang menjalani pengobatan di rumah sakit umum Provinsi Sumatera Barat," kata Kabid Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Mukomuko Darmadi, di Mukomuko, Rabu.

Ia menyebutkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp1,5 juta yang bersumber dari dana kegiatan instansi itu, ditambah oleh bupati setempat beserta bantuan berbagai bahan kebutuhan pokok.

Dia berharap, bantuan uang dan bahan pokok dari pemerintah setempat itu dapat sedikit meringankan penderita penyakit kanker anus itu.

"Bantuan yang disalurkan itu tidak banyak untuk meringankan beban penderita ini. Sedangkan penderita ini berobat menggunakan jaminan kesehatan dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan," ujarnya pula.

Pihaknya juga menyalurkan bantuan berupa uang tunai dan berbagai bahan kebutuhan pokok kepada dua warga miskin yang menderita penyakit kebutaan.

Ia menyebutkan, nominal uang tunai dan bantuan bahan kebutuhan pokok sama dengan bantuan yang diterima oleh penderita penyakit kanker anus.

Dia menargetkan, sebanyak 11 orang warga miskin yang menderita penyakit berat dapat menerima bantuan dari pemerintah setempat pada tahun ini.***4***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017