Mukomuko (Antara) - Salah seorang karyawan perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Bambang (23) yang hanyut di Sungai Bantal Minggu sore (21/5) ditemukan meninggal dunia pada Rabu pagi sekira pukul 10.36 WIB.

"Korban ditemukan dalam sungai tersebut. Lokasinya tidak jauh dari tempat korban ini hanyut," kata Kabid Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mukomuko, Erwin, di Mukomuko, Rabu.

Tim SAR gabungan dibantu oleh masyarakat Kecamatan Teramang Jaya yang mengangkat jasad korban ini dari dalam air ke daratan. Selanjutnya jasad korban ini dibawa ke rumah duka di Kecamatan Teramang Jaya.

Ia menyatakan, pihaknya tidak menyangka kalau jasad korban ini ditemukan dekat lokasi korban hanyut di Sungai Bantal di Lubuk Dalam wilayah Gunung Solang di lokasi Divisi V PT.Agro Muko Bunga Tanjung Estate (BTE).

Padahal, katanya, tim SAR gabungan masyarakat dan BPBD setempat selama tiga hari menyusuri sepanjang aliran sungai untuk mencari korban ini.

Selanjutnya, katanya, tim SAR membawa jasad korban ini ke rumah dukanya.

Sementara itu, korban ini hanyut saat menyeberangi sungai tersebut bersama dengan dua orang temannya, yakni Sakar dan Dodi. keduanya ini karyawan PT Agro Muko Bunga Tanjung Estate.

"Korban dan dua orang temannya ini terbawa arus sungai yang mendadak menjadi besar. Namun dalam peristiwa itu dua orang teman korban selamat," ujarnya.***2***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017