Mukomuko (Antara) - Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu melalui Dinas Sosial mengusulkan berbagai bahan material bangunan untuk pembangunan dua unit bangunan rumah yang hangus terbakar ke Dinas Sosial provinsi setempat.

"Kami sudah mengusulkan bantuan material untuk korban kebakaran rumah ini ke Dinas Sosial provinsi agar korban bisa membangun kembali rumahnya," kata Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Mukomuko Suyoso, di Mukomuko, Rabu.

Kebakaran diduga akibat hubungan arus pendek (korsleting) listrik, sehingga menghanguskan dua rumah warga Kecamatan Lubuk Pinang, Selasa dini hari, sekitar pukul 03.00 WIB, namun tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut.

Dua bangunan rumah permanen dan mengunakan material papan yang hangus terbakar itu milik Jumarni dan Dunardi. Keduanya bekerja sebagai petani dan buruh tani di wilayah tersebut.

Ia memastikan, Kementerian Sosial dan Dinas Sosial provinsi setempat memiliki program bantuan bahan material untuk korban kebakaran rumah.

"Dinas sosial hanya memberikan bantuan bahan material bangunan saja, sedangkan pembangunannya oleh korban sendiri," ujarnya lagi.

Dia berharap, Kementerian Sosial dan Dinas Sosial provinsi setempat mengakomidir usulan bahan material bangunan untuk membangun dua rumah terbakar milik warga miskin di daerah itu.

Pemerintah daerah setempat sebelumnya telah menyalurkan bantuan berbagai peralatan rumah tangga, tenda, baju, dan makanan siap saji kepada dua keluarga warga setempat yang menjadi korban kebakaran rumah.

Ia mengatakan, untuk sementara ini dua keluarga yang menjadi korban kebekaran tersebut terpaksa menumpang tinggal sementara di rumah tetangganya.***4***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017