Mukomuko (Antara) - Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, berharap setiap tahun ada anggaran dari APBD untuk pembangunan beberapa Gedung Olagraga mini di daerah itu.

"Kami berharap setiap tahun ada anggaran sebesar Rp1 miliar dari APBD setempat untuk membangun Gedung Olahraga mini secara bertahap," kata Kabid Pemuda dan Olahraga Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Mukomuko, Sutrisna Imam Sentosa, di Mukomuko, Selasa.

Pemerintah daerah setempat melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata membutuhkan anggaran minimal sebesar Rp6 miliar untuk membangun beberapa gedung dan berbagai sarana dan prasarana penunjang Gedung Olahraga mini di daerah itu.

Ia berharap, setiap tahun ada anggaran sebesar Rp1 miliar untuk pembangunan beberapa Gedung Olahraga mini selama enam tahun ke depan.

Selain itu, ia mengatakan, instansinya juga mengusulkan anggaran sebesar Rp6 miliar untuk pembangunan Gedung Olahraga kepada pemerintah pusat.

Menurutnya, sebaiknya pemerintah daerah setempat yang pertama menyediakan sejumlah sarana dan prasaran penunjang olahraga.

"Kita harus menyediakan sarananya terlebih dahulu, setelah itu kita baru bisa mengusulkan ke pemerintah pusat," ujarnya.

Ia mengatakan, tahun ini pemerintah daerah setempat baru menyiapkan dana sebesar Rp400 juta dalam APBD untuk pematangan lahan Gedung Olahraga mini di daerah tersebut.

"Pematangan lahan sesuai dengan anggaran untuk pembuatan drainse keliling kemudian penembangan pohon dalam lahan Gedung Olahraga," ujarnya.

Pemerintah daerah setempat menyiapkan lahan seluas 15 hektare untuk lokasi pembangunan Gedung Olahraga di daerah itu. ***4***

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2017