Rejang Lebong (Antaranews Bengkulu) - Memasuki hari kedua pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu dua kecamatan di daerah itu mendominasi perolehan medali emas.

Pantauan di lapangan, Selasa, dua kecamatan yang mendominasi perolehan medali tersebut ialah Kecamatan Curup Timur dengan total 27 medali terdiri dari 13 emas, sembilan perak dan lima perunggu. Tempat ke dua Kecamatan Selupu Rejang dengan perolahan sebanyak 26 medali terdiri dari 12 emas, sembilan perak dan lima perunggu.

Sedangkan posisi ke tiga ditempati Kecamatan Curup Tengah dengan perolehan medali sementara sebanyak 23 medali, terdiri dari sembilan emas, 10 perak dan empat perunggu.

Sejauh ini dari 15 kecamatan yang mengikuti Porkab 2018 ini, sampai hari ketiga pelaksanaannya lima kecamatan belum berhasil merebut satu pun medali. Kelima kecamatan ini yaitu Sindang Beliti Ilir, Bermani Ulu, Bermani Ulu Raya, Sindang Dataran dan Kecamatan Pada Ulak Tanding.

Sementara itu di cabang olahraga sepakbola berdasarkan keterangan ketua panitia penyelenggara pertandingan, Syahrial saat ini sudah memasuki putaran semi final. Empat klub utusan dari masing-masing kecamatan akan memperebutkan medali emas dalam pertandingan yang di gelar di Lapangan Pandawa Yonif 144 Jaya Yudha Curup.

"Untuk semi finalnya akan dilaksanakan Rabu besok, di mana empat klub akan bertemu di semi final yakni PS Curup Selatan melawan PS Sindang Dataran, dan selanjutnya PS Curup Timur melawan PS Bermani Ulu," ujarnya.

Pada pertandingan penyisihan yang diikuti 15 klub utusan masing-masing kecamatan tambah dia, telah menyita perhatian masyarakat setempat, tidak heran jika lapangan sepakbola milik TNI AD ini selalu dipadati penonton guna mendukung klubnya masing-masing.

Sebelumnya ketua KONI Rejang Lebong, Andrian Wahyudi mengatakan, Porkab Rejang Lebong 2018 dilangsungkan terhitung sejak 18-24 Maret mendatang. Porkab yang digelar ini mempertandingkan 19 cabang olahraga, di mana para juara dalam event ini nantinya akan menjadi wakil Rejang Lebong di Porprov Bengkulu 2018 yang akan digelar Mei mendatang.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018