Bengkulu (Antaranews Bengkulu) - Petugas PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Bengkulu membatalkan pelayaran kapal feri Pulo Tello dari Kota Bengkulu menuju Pulau Enggano Kabupaten Bengkulu Utara karena cuaca ekstrem gelombang tinggi di perairan barat Bengkulu.

"Pelayaran terpaksa dibatalkan karena peringatan cuaca buruk yang dikeluarkan BMKG Bengkulu terkait kondisi di perairan Bengkulu," kata Supervisor Penyeberangan Bengkulu-Enggano PT ASDP, Sukisman di Bengkulu, Selasa. 

Ia mengatakan pelayaran dari Bengkulu menuju Pulau Enggano seharusnya dijadwalkan pada Selasa (14/8) dengan waktu keberangkatan pukul 17.00 WIB.
 
Peringatan cuaca buruk. (Foto Antarabengkulu.com)


Namun, cuaca buruk berupa gelombang tinggi di perairan Bengkulu termasuk di laut Samudera Hindia membuat jadwal pelayaran dibatalkan hingga pemberitahuan lebih lanjut dari BMKG.

"Setiap jadwal pelayaran selalu disertai informasi kondisi cuaca di perairan barat Bengkulu dan perairan Pulau Enggano dari BMKG," ucapnya. 

Sukisman mengatakan informasi penundaan keberangkatan juga telah disampaikan kepada seluruh masyarakat calon penumpang kapal feri tersebut.

Informasi pembatalan jadwal pelayaran juga ditempelkan di dalam area pelabuhan kapal feri di kompleks Pelabuhan Pulau Baai.

Pelayaran kapal feri Pulo Tello ke Pulau Enggano ditempuh selama 12 jam dalam kondisi cuaca normal. Selain kapal feri, pulau terluar yang dihuni lebih 3.000 jiwa ini juga dilayari kapal perintis Sabuk Nusantara yang dioperasikan PT Pelni.

Pewarta: Helti Marini S

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018