Rejang Lebong (Antaranews Bengkulu) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, membagikan alat peraga kampanye untuk 16 partai politik peserta pemilu di daerah itu.

"Total APK yang dibagikan ini sebanyak 416 lembar, di mana masing-masing parpol mendapatkan 26 lembar APK yang terdiri dari 10 lembar APK berupa baliho dan 16 lembar APK dalam bentuk spanduk," kata anggota KPU Rejang Lebong, Fahamsyah di Sekretariat KPU Rejang Lebong, Kamis sore.

Pembagian APK yang difasilitasi oleh KPU setempat untuk 16 parpol peserta pemilu di Rejang Lebong ini tambah dia, diserahkan kepada masing-masing parpol dengan disaksikan pihak Bawaslu setempat.

APK yang dibagikan itu sendiri sudah dilengkapi dengan visi misi dan program kerja masing-masing parpol dan pengurusnya seperti ketentuan KPU pusat.

Sedangkan untuk pemasangan APK yang dibagikan itu diserahkan sepenuhnya kepada masing-masing parpol guna memasangnya, APK ini tidak boleh dipasang di tempat terlarang seperti fasilitasi pemerintah, sekolah, rumah ibadah, tiang listrik, sarana kesehatan, di pohon dan lainnya.

"Selain itu pemasangan APK ini juga tidak boleh di pasang di jalur hijau. Jika nantinya ada APK yang dipasang menyalahi aturan maka akan ditertibkan," ujarnya.

Sebelumnya ketua Bawaslu Rejang Lebong Dodi Hendra Supiarso menyatakan, pemasangan APK berupa baliho kampanye yang dipasang oleh caleg masing-masing parpol di Rejang Lebong yang dinilai menyalahi aturan akan mereka turunkan.

Selain itu APK yang dipasang oleh masing-masing parpol peserta pemilu juga harus memenuhi unsur-unsur yang ditentukan KPU, dan bukan hanya menampilkan gambar caleg dan partai yang bersangkutan saja tanpa dilengkapi dengan misi visi maupun program kerja sehingga harus diperbaiki jumlahnya mencapai puluhan unit.

Adanya ketentuan pemuatan visi misi dan program kerja dalam APK itu sendiri kata dia, diatur oleh undang-undang dan PKPU No.28/2018, tentang kampanye pemilu 2019, dan bukan atas penilaian mereka sendiri, karena yang dijual oleh parpol sebagai peserta pemilu ini adalah visi misi dan programnya.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2018