Rejang Lebong (Antaranews Bengkulu) - Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, akan segera memindahkan pelayanan kesehatan di RSUD Curup ke RSUD Dua Jalur yang berada diperbatasan dengan Kabupaten Kepahiang.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong, RA Denni di Rejang Lebong, Kamis, mengatakan rencana pemindahan RSUD Curup yang berada di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Dwi Tunggal ke RSUD Dua Jalur tersebut akan dilaksanakan secara bertahap mulai bulan depan.

"Pelayanan kesehatan di RSUD Curup ini rencananya mulai 17 Februari nanti sebagian sudah dipindahkan ke RSUD Dua Jalur. Saat ini persiapan sarana dan prasana pendukung di RSUD Dua Jalur sudah siap," katanya.

Pemindahan pelayanan kesehatan dari RSUD Curup ke RSUD Dua Jalur itu sendiri, kata dia, karena pengerjaan pembangunan dan rehabilitasi gedung RSUD Dua Jalur sudah selesai dikerjakan, terutama untuk pelayanan pelayanan anak dan poly rawat jalan.

Rencana pemindahan sebagian pelayanan kesehatan di RSUD Curup ini dilakukan bersamaan dengan tiga tahun kepemimpinan pasangan Bupati dan Wakil Bupati, Ahmad Hijazi-Iqbal Bastari.

"Pemindahan seluruh pelayanan RSUD Curup ke RSUD Dua Jalur ini diperkirakan pada tahun 2020 mendatang, karena saat ini beberapa kegiatan pembangunan fisik pendukung di sana belum selesai," kata dia.

Sedangkan gedung RSUD Curup ini nantinya kata Sekda RA Denni, akan dihibahkan ke STIPER Rejang Lebong guna dijadikan kampus Universitas Pat Petulai yang saat ini masih dalam proses perizinan ke pusat.

Sementara itu, Direktur RSUD Curup Asep Setia Budiman mengatakan saat ini persiapan pemindahan pelayanan ke RSUD Dua Jalur masih mereka lakukan, di mana tahap pertama ini pelayanan yang akan dipindahkan adalah poly rawat jalan dan pelayanan anak, sedangkan untuk pelayanan lainnya paling lambat dipindahkan akhir 2020 mendatang.

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2019