Mukomuko (Antaranews Bengkulu) - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Selagan Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengklu, menargetkan penambahan pelanggan baru sebanyak 3.780 sambungan hingga tahun 2021.

“Penambahan pelanggan baru sebanyak 3.780 sambungan ini berasal dari empat kecamatan yang terhubung dengan pipa transmisi distribusi PDAM,” kata Direktur PDAM Tirta Selagan Kabupaten Mukomuko Suryadi di Mukomuko, Sabtu.

PDAM Tirta Selagan setempat saat ini mengunakan sistem semi gravitasi untuk mendistribusikan air bersih kepada masyarakat yang tersebar di empat dari 15 kecamatan di daerah ini.

Sebanyak empat kecamatan di daerah ini yang terhubung dengan pipa transmisi distribusi yang berasal dari perusahaan ini, yakni Kecamatan Selagan Raya, Kecamatan Teras Terunjam, Kecamatan Air Manjuto dan Kecamatan Kota Mukomuko.

Dengan menggunakan sistem semi gravitasi ini, katanya, perusahaan untuk sementara ini mampu menjangkau empat kecamatan dengan jumlah pelanggan sebanyak 5.000 sambungan.

“Saat ini kita sudah memiliki sebanyak 1.220 pelanggan yang tersebar di empat kecamatan di daerah ini, sehingga perusahaan ini masih punya kelebihan debit air untuk menjangkau sebanyak 3.780 pelanggan lagi,” ujarnya.

Ia menyatakan, penambahan pelanggan baru PDAM yang tersebar di empat kecamatan di daerah ini akan dilaksanakan secara bertahap mulai tahun ini hingga tahun 2021.

Ia menyatakan, mengupayakan setiap tahun adanya penambahan pelanggan baru sebanyak 1.000 sambungan.

Pewarta: Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2019