Panitia Peringatan HUT Ke-139 Kota Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu sedang menyiapkan 52 tenda gratis untuk pameran pembangunan yang akan digelar mulai 16-22 Juni mendatang.

Kepala Bagian Administrasi Umum Pemkab Rejang Lebong Abdul Rojak di Rejang Lebong, Selasa, mengatakan tenda gratis tersebut khusus untuk organisasi perangkat daerah (OPD), Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD), BUMN, dan BUMD, sedangkan untuk kalangan pelaku usaha disiapkan tenda tersendiri.

"Untuk tenda kerucut ini khusus untuk dinas intansi dan gratis. Kalau untuk tenda bazar pelaku usaha yang sudah disiapkan Dinas Perdagangan mencapai 40 unit, dan soal sewanya mereka yang tahu," kata dia.

Sejauh ini, pemasangan tenda kerucut milik pemkab itu sudah hampir rampung, di mana 52 tenda dipasang di seputaran Lapangan Dwi Tunggal Curup yang akan menjadi lokasi utama pelaksanaan peringatan HUT Kota Curup tahun ini.

Untuk lokasi panggung hiburan di Stadion Air Bang, Kecamatan Curup Tengah. Pemilihan lokasi itu atas pertimbangan agar pelaksanaannya tidak mengganggu pasien RSUD Curup yang posisinya berseberangan dengan Lapangan Dwi Tunggal.

Dia menambahkan mulai tahun ini pemkab setempat telah memiliki tenda kerucut sendiri, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang selalu sewa melalui pihak ketiga.

Tenda dengan rangka baja itu, pengadaan Pemkab Rejang Lebong pada 2019. Jumlahnya 52 unit terdiri atas ukuran 3x4 meter 10 unit dan ukuran 3x3 meter 42 unit, sedangkan pagu pengadaan Rp570 juta.

Pada peringatan HUT Ke-139 Kota Curup yang akan berlangsung pada 16-22 Juni mendatang, selain akan menampilkan pameran pembangunan, bazar UKM, juga Festival Seni Budaya Rejang, aneka perlombaan, serta pementasan artis ibu kota.

 

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2019