Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengumumkan satu orang pasien dengan pengawasan (PDP) di Bengkulu terkonfirmasi positif korona jenis baru atau COVID-19.

Rohidin menjelaskan, pasien positif COVID-19 tersebut merupakan laki-laki usia 56 tahun yang merupakan warga Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung.

"Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium di Palembang yang kita terima tadi malam dan kita kirim pada tanggal 26 Maret ternyata hasilnya yang bersangkutan positif COVID-19," kata Gubernur Bengkulu dalam konferensi pers di Bengkulu, Selasa (31/3).

Saat mengumumkan satu orang terkonfirmasi positif COVID-19 di Bengkulu, Gubernur Bengkulu didampingi Kapolda Bengkulu, Komandan Korem 041 Garuda Emas, Komandan Lanal Bengkulu, Wakil Gubernur Bengkulu, Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi BengkuAlu.

Rohidin menjelaskan pasien merupakan rombongan jamaah tabligh. Ia tiba di Bengkulu pada 5 Maret dari Provinsi Lampung menggunakan bus Putra Rafflesia. Ia kemudian menetap beberapa hari di Masjid Agung At Taqwa, Kota Bengkulu.

"Pasien sempat mengalami gejala sakit dan dirawat di Rumah Sakit Kota Bengkulu. Baru pada tanggal 24 Maret pasien dirujuk ke Rumah Sakit M Yunus Bengkulu," papar Rohidin.

Pewarta: Carminanda

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020