Madrid (Antara Bengkulu) - Bintang Argentina dan pemain terbaik dunia Lionel Messi pada Rabu mendesak Barcelona untuk tidak mengubah gaya bermain meski mereka menderita kekalahan dari Bayern Munich di semifinal Liga Champions.
Secara agregat Bayern memasukkan tujuh gol tanpa mampu dibalas satu gol pun oleh klub Katalan, namun Messi menegaskan bahwa tidak ada alasan bagi klub untuk mengubah filosofi menyerang.
"(Persaingan) ini semakin sulit dan Anda tidak dapat memenangi segalanya setiap tahun," kata Messi kepada televisi Meksiko Aztcea.
"Kami telah bermain dengan cara yang sama untuk kurun waktu yang lama dan semua pelatih, semua tim selama bertahun-tahun melihat Anda dan mempelajari bagaimana kami tidak menang, setidaknya di Eropa," kata Messi.
"Namun kami tidak dapat menjadi gila atas apa yang terjadi tahun ini. Kami tidak dapat mengubah gaya Barcelona, di mana hal ini selalu menjadi karakteristik tim ini. Anda harus tetap tenang dan melihat setahun ke depan," tutur Messi, yang timnya telah merebut kembali gelar Liga Spanyol dari Real Madrid.
Messi mengatakan bahwa terpaksa absennya pelatih Tito Vilanova, yang menggantikan Pep Guardiola yang sangat sukses, karena harus menjalani perawatan kanker di Amerika Serikat, menjadi faktor pembeda.
"Ketika ia pergi kami memperhatikan terdapat perbedaan. Bukannya orang-orang di sekitar dia tidak berusaha namun citra pelatih kepala menjadi hilang... tentu saja beberapa hal menjadi tidak sama."
Kini dengan kembalinya mahkota Liga Spanyol ke Nou Camp, Messi menyimpulkan, "musim yang sangat panjang dan untuk dapat merayakannya merupakan hal yang sangat indah."
Penerjemah: A.R.A Adipati
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2013
Secara agregat Bayern memasukkan tujuh gol tanpa mampu dibalas satu gol pun oleh klub Katalan, namun Messi menegaskan bahwa tidak ada alasan bagi klub untuk mengubah filosofi menyerang.
"(Persaingan) ini semakin sulit dan Anda tidak dapat memenangi segalanya setiap tahun," kata Messi kepada televisi Meksiko Aztcea.
"Kami telah bermain dengan cara yang sama untuk kurun waktu yang lama dan semua pelatih, semua tim selama bertahun-tahun melihat Anda dan mempelajari bagaimana kami tidak menang, setidaknya di Eropa," kata Messi.
"Namun kami tidak dapat menjadi gila atas apa yang terjadi tahun ini. Kami tidak dapat mengubah gaya Barcelona, di mana hal ini selalu menjadi karakteristik tim ini. Anda harus tetap tenang dan melihat setahun ke depan," tutur Messi, yang timnya telah merebut kembali gelar Liga Spanyol dari Real Madrid.
Messi mengatakan bahwa terpaksa absennya pelatih Tito Vilanova, yang menggantikan Pep Guardiola yang sangat sukses, karena harus menjalani perawatan kanker di Amerika Serikat, menjadi faktor pembeda.
"Ketika ia pergi kami memperhatikan terdapat perbedaan. Bukannya orang-orang di sekitar dia tidak berusaha namun citra pelatih kepala menjadi hilang... tentu saja beberapa hal menjadi tidak sama."
Kini dengan kembalinya mahkota Liga Spanyol ke Nou Camp, Messi menyimpulkan, "musim yang sangat panjang dan untuk dapat merayakannya merupakan hal yang sangat indah."
Penerjemah: A.R.A Adipati
COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2013