Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, saat ini tengah menyiapkan pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara Pilkada Serentak 2020 ditingkat kabupaten setempat.

Ketua KPU Rejang Lebong Restu S Wibowo di Rejang Lebong, Minggu, mengatakan persiapan ini mereka laksanakan menyusul telah rampungnya rapat pleno terbuka tingkat PPK tersebar dalam 15 kecamatan di Rejang Lebong pada Sabtu (12/12).

"Setelah pelaksanaan rapat pleno ditingkat PPK selesai, selanjutnya akan kita laksanakan rapat pleno tingkat kabupaten yang rencananya akan kita laksanakan pada hari Selasa tanggal 15 Desember lusa," kata dia.

Dia menjelaskan pelaksanaan rapat pleno perolehan suara baik untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu serta Pemilihan Bupati dan Wakil
Bupati Rejang Lebong ditingkat kabupaten ini akan mereka laksanakan di aula KPU Rejang Lebong.

Sedangkan untuk seluruh logistik Pilkada Serentak 2020 kata dia, saat ini sudah terkumpul kembali di gudang logistik KPU di Lapangan Tenis Indoor Pemkab Rejang Lebong di Jalan Sukowati Curup, sehingga semua tahapan di bawah sudah selesai.

Sementara itu terkait adanya insiden dugaan percobaan pembakaran Kantor Camat Kota Padang yang menjadi tempat penyimpanan surat suara hasil Pilkada Serentak di wilayah itu pada Sabtu pagi (12/12) sekitar 04.00 WIB lalu, tidak mempengaruhi jalannya pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi perolehan suara ditingkat kecamatan.

Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong yang dilaksanakan 9 Desember lalu diikuti oleh empat pasangan calon yakni, nomor urut 1 pasangan M Faisal-Fatrolazi, nomor urut 2 pasangan Susilawati-Ruswan YS, nomor urut 3 pasangan Syamsul Efendi-Hendra Wahyudiansyah dan nomor urut 4 pasangan M Fikri-Tarsisius Samuji.

Sejauh ini dari hasil rekapitulasi perolehan suara dalam 15 kecamatan di Rejang Lebong diketahui pasangan calon nomor urut 3 atas nama Syamsul Efendi-Hendra Wahyudianysah memperoleh suara terbanyak, disusul tempat kedua pasangan nomor urut 4 M Fikri Thobari-Tarsisius Samuji.

Kemudian peringkat tiga dan empat diraih paslon nomor urut 1 pasangan M Faisal-Fatrolazi, dan paslon nomor urut 2 pasangan Susilawati-Ruswan YS.
 

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2020