Bursa, Turki (Antara/AFP) - Prancis untuk pertama kalinya dalam sejarah maju ke babak final kejuaraan Piala dunia di bawah usia 20 tahun (U-20) setelah mengalahkan Ghana 2-1 pada laga semi final di Bursa, Turki, Rabu malam waktu setempat.  
  
Dua gol yang dilesatkan Florian Thauvin membuat Prancis memiliki kesempatan untuk memenangi turnamen itu, bila mampu mengalahkan pemenang laga semi final lainnya antara Uruguay dan Irak, yang akan diadakan di Istanbul, Sabtu.  
  
Striker Thauvin, yang sedang disewa Bastia dari Lille, mencetak gol awalnya pada akhir babak pertama.  
  
Ebenezer Assifuah mempertipis kekalahan Ghana dua menit setelah turun minum, dan Thauvin mencetak gol kemenangan timnya seperempat jam menjelang pertandingan usai. (Antara)

Pewarta:

Editor : Helti Marini S


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2013