Warga Desa Penago I Kecamatan Ilir Talo heboh setelah ditemukannya tengkorak kepala di semak belukar di dekat Siring 6 Desa Penago I. 

Kades Penago Baru Salikin mengatakan bahwa, tengkorak kepala tersebut diduga merupakan tengkorak kepala mertuanya sendiri yaitu Sildi (67) warga Penago I yang hilang pulang angin sapi sejak Maret 2021.

Mereka menduga hal tersebut karena sebelum ditemukan tengkorak kepala, ditemukan lebih awal tas Sildi oleh warga yang berburu babi pada Jumat (09/04). 

Selain tas, juga ditemukan tulang paha dan tulang sendi.

"Jaraknya cukup jauh, kira-kira berjarak 3 km dari lokasi hilangnya korban," kata Salikin. 

Sebelumnya, masyarakat telah melakukan pencarian di lokasi tersebut. Namun tidak  ditemukan. 

Pihak keluarga sudah berdatangan dan juga masih mencari jika ada potongan tubuh korban yang tersisa. 

Warga menduga Sildi menjadi korban serangan  binatang buas. Berdasarkan hasil musyawarah keluarga, masyarakat masih akan melakukan pencarian hingga sore hari ini. 

Berdasarkan kesepakatan keluarga, korban akan dimakamkan besok, Minggu (11/04). 

Diberitakan sebelumnya, Sildi kesehariannya bekerja angon sapi di perkebunan kelapa sawit milik warga lainnya. Sebelum dikabarkan hilang, korban pergi angon sapi membawa makanan, topi dan sepatu. 

Korban diketahui sudah rabun dan kurang pendengaran. Pihak keluarga sebelumnya telah menggelar doa bersama dan yasinan di rumahnya dengan harapan korban dapat segera ditemukan dan diketahui keberadaannya.

Pewarta: Rian

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2021