Peserta vaksinasi COVID-19 yang digelar Polres Rejang Lebong tercatat 5.303 orang dengan sasaran kalangan anggota Polri dan keluarga, masyarakat umum, pelajar, mahasiswa dan lainnya.

Kapolres Rejang Lebong AKBP Puji Prayitno melalui Kabag Ops AKP Margopo di Mapolres Rejang Lebong, Kamis mengatakan pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan petugas klinik Medika Bhayangkara Polres Rejang Lebong ini selain dilaksanakan di mapolres setempat juga membuka gerai vaksinasi dengan mendatangi sekolah, kampus perguruan tinggi, pasar dan kelompok-kelompok masyarakat.

Vaksinasi massal yang dilaksanakan Polres Rejang Lebong ini, kata dia, menggunakan vaksin merek Sinovac yang dikirim Polda Bengkulu, di mana selain memberikan vaksin dosis 1 saat ini mereka juga mulai memberikan vaksin dosis 2.

Menurut dia, Polres Rejang Lebong akan melaksanakan kegiatan itu dalam rangka membantu pemerintah menciptakan kekebalan kelompok sehingga nantinya bisa mencegah penyebaran COVID-19 di wilayah itu, selagi ketersediaan stok vaksinnya mencukupi.

Sementara itu, Jubir Satgas Penanganan COVID-19 Rejang Lebong yang juga Kepala Dinkes Rejang Lebong, Syamsir ditempat terpisah mengatakan jumlah warga setempat yang dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19 sejak kasus pertama pada Juni 2020 sampai saat ini mencapai 3.420 orang, kemudian 3.322 kasus dinyatakan sembuh, 68 kasus meninggal dunia dan 30 kasus masih dalam pengawasan.

Sedangkan untuk sampel tes usap atau swab yang diperiksa di laboratorium sebanyak 10.804 spesimen dengan hasil sebanyak 3.420 sampel dinyatakan positif dan 7.384 sampel dinyatakan negatif.
 

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2021