Samarinda (Antara) - Kepala Dinas Pendidikan Kaltim H Musyahrim mengatakan, pada 2015 semua kelas mulai jenjang SD hingga SLTA di provinsi itu akan menerapkan buku Kurikulum 2013 karena target pemerintah memang penerapannya dilakukan bertahap.

"Meskipun semua kelas menerapkan kurikulum baru pada 2015, tetapi tidak semua  sekolah dapat 100 persen menerapkannya karena masih ada beberapa kawasan yang membutuhkan waktu lama untuk pelatihan bagi guru, terutama di kawasan perbatasan," kata Musyahrim di Samarinda, Kamis.

Namun dia tetap optimis, pada saatnya semua sekolah dan semua kelas di Kaltim bakal menerapkan Kurikulum 2013, pasalnya pihaknya bersama dinas terkait di kabupaten dan kota terus menjalin kerjasama dalam percepatan penerapannya.

Saat ini, lanjutnya, ada beberapa daerah yang proaktif turut mendukung percepatan penerapan kurikulum baru, seperti Kabupaten Kutai Timur yang gencar mengadakan pelatihan bagi guru-guru demi penerapan kurikulum baru.

Selain itu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) juga terus melakukan pelatihan ke sejumlah daerah di Kaltim, baik pelatihan yang digelar oleh Kemendikbud sendiri, kerjasama dengan Provinsi Kaltim, maupun yang dilakukan melalui kerjasama dengan kabupaten dan kota.

Hingga kini, lanjutnya, jumlah sekolah di Provinsi Kaltim dan Kaltara mulai tingkat dasar hingga tingkat atas, untuk kelas I, IV, VII, dan kelas XI yang belum menerapkan Kurikulum 2013 tinggal tersisa 53,62 persen, diharapkan pada Desember sudah tercapai 75 persen dan pada 2014 ditargetkan terealisasi 100 persen.

Ini berarti sudah terdapat 46,38 persen atau sebanyak 1.606 sekolah di Kaltim dan Kaltara yang tersebar di 15 kabupaten dan kota telah mengimplementasikan Kurikulum 2013 atau kurikulum baru.

Setelah kelas I hingga kelas XI itu sudah 100 persen menerapkan kurikulum baru, kemudian dilanjutkan penerapan untuk kelas II, V, VIII, dan kelas XII pada 2014.  

Dia juga mengatakan bahwa Dinas Pendidikan Kaltim segera mengirimkan buku Kurikulum 2013 kepada sejumlah sekolah mulai SD hingga SMA dan yang sederajat.

Saat ini buku-buku yang akan dikirimkan ke beberapa sekolah tersebut masih dalam tahap rencana pencetakan oleh salah perusahaan percetakan yang pemenang lelang.

Apabila buku-buku tersebut sudah selesai dicetak, maka secara perlahan akan dikirimkan ke sekolah-sekolah yang sudah siap dan sudah terdata di Dinas Pendidikan Kaltim.

Sebelum Juli lalu, atau sebelum awal penerapan Kurikulum 2013 dilakukan di sejumlah sekolah yang telah ditunjuk, Kemendikbud RI bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kaltim telah menggelar pelatihan bagi guru yang sekolahnya siap mengimplementasikan Kurikulum 2013.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2013