Panama City (Antara/AFP) - Diplomat ulung Panama, Fernando Nunez Fabrega, pada Jumat mengundurkan diri atas alasan pribadi, dari kedudukannya sebagai menteri luar negeri, dan wakilnya ditunjuk menggantikannya.

Presiden Panama Ricardo Martinelli menerima pengunduran dirinya dengan mengatakan bahwa Nunez Fabrega mengundurkan diri "untuk mengurusi masalah pribadi dan keluarganya," demikian pernyataan dari Kantor Kepresidenan.

Nunez mengatakan kepada wartawan ia berencana menghabiskan lebih banyak waktu di tanah pertaniannya di provinsi Cocle dan "beristirahat".

Ia digantikan oleh bekas wakilnya, Francisco Alvarez de Soto yang dikenal sebagai kritikus sengit dalam pemerintahan kiri di kawasan tersebut.

Penunjukan Alvarez de Soto menempatkannya sebagai menteri luar negeri ke lima dalam pemerintahan konservatif Martinelli.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014