Pelaksana tugas (Plt) Bupati Bogor, Iwan Setiawan didaulat menjadi "Bapak Kopi Bogor" oleh kelompok petani kopi saat dirinya melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa.

Ketua Kelompok Petani Kopi Kecamatan Sukamakmur, Andika Aditisna menyebutkan, gelar tersebut diberikan kepada Iwan karena dianggap peduli dengan keberadaan para petani kopi di wilayah Kabupaten Bogor.

Pasalnya, Iwan kerap mengkampanyekan kopi Bogor yang kualitasnya bersaing dengan kopi-kopi impor. Kampanye yang dilakukan oleh Iwan salah satunya dengan menggelar kompetisi menyeduh kopi.

"Kami merasakan selama ini bagaimana kepedulian Bapak Iwan Setiawan dengan para petani kopi dan perkembangan kopi di Kabupaten Bogor," kata Andika.
Plt Bupati Bogor, Iwan Setiawan berkunjung ke perkebunan kopi di Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (31/5/2022). (ANTARA/HO-Humas Pemkab Bogor)


Menurutnya, Iwan juga mampu memberikan solusi serta penyelesaian yang jelas ketika petani kopi menyampaikan permasalahannya.

"Ketika kami menyampaikan permasalahan para petani, beliau mampu memberikan solusi serta penyelesaian yang jelas," ujarnya.

Sementara, Iwan Setiawan mendatangi Sukamakmur dengan berbagai kegiatan, yaitu panen biji kopi, pameran kopi, serta penyerahan bantuan alat mesin pertanian kepada salah satu kelompok petani yang digelar oleh Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (Distanhorbun) Kabupaten Bogor.

Pada kesempatan tersebut, Iwan menyerahkan bantuan peralatan pertanian berupa motor roda tiga, traktor tangan, polisher padi kepada para kelompok tani di Kecamatan Sukamakmur.

"Sebagai warga Kabupaten Bogor, kita sepantasnya berbangga. Kabupaten Bogor merupakan daerah penghasil kopi robusta terbesar di Jawa Barat. Pemerintah akan terus mensupport agar Kopi Bogor bisa menjadi tuan rumah di daerah sendiri dan penjualannya mampu menembus ke berbagai daerah bahkan mancanegara," kata Iwan.

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Helti Marini S


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022