Mukomuko (Antara) - Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Kabupaten Mukomuko, Bengkulu, menggelar kegiatan bhakti sosial dan khitan massal bagi 556 anak dari keluarga miskin di daerah itu.

"Khitan massal ini digelar selama satu minggu di kecamatan kecamatan daerah ini dan merupakan kegiatan ibu-ibu Pembina Kesejahteraan Keluarga (PKK) kabupaten yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan," kata Kabid Bina Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko, Jun Harto, di Mukomuko, Selasa.

Ia memastikan, anak-anak yang dibantu khitanan gratis itu adalah dari keluarga miskin yang tersebar di daerah itu.

Karena, kata dia, peserta dalam kegiatan bhakti sosial ini merupakan anak-anak yang dipilih oleh perangkat desa dan kecamatan.  

Selain dibantu khitanan gratis, kata dia, sebanyak 556 anak dari keluarga  miskin di daerah itu juga diberikan santunan oleh PKK berupa topi putih, kain sarung, dan sejumlah uang.

"Kalau jumlah santunannya kami tidak tahu karena langsung diserahkan oleh PKK kepada anak yang dikhitan," ujarnya.

Sedangkan, kata dia, kegiatan sunatan massal ini dilaksanakan oleh instansi itu dibantu oleh seluruh tenaga medis kesehatan yang tersebar di puskesmas di daerah itu.

Menurut dia, pihak puskesmas di kecamatan di daerah itu yang langsung menangani kegiatan tersebut sehingga setelah dikumpulkan jumlah anak yang dikhitan mencapai 556 orang.

Ia menyebutkan, sebanyak 556 anak itu, yakni empat orang dari Kecamatan Kota Mukomuko, 56 orang Kecamatan Teramang Jaya, 135 dari Kecamatan Ipuh.

Kemudian, lanjutnya, 23 orang dari Kecamatan Sungai Rumbai, sembilan orang dari Kecamatan Penarik, 56 orang dari Kecamatan Air Rami, 39 orang dari Kecamatan Malin Deman. 18 dari Kecamatan Air Manjuto, 146 Kecamatan Selagan Raya.

Lalu, sebanyak 12 orang Kecamatan Air Dikit. 20 orang Kecamatan V Koto, 26 orang Kecamatan Pondok Suguh, dan 18 orang Kecamatan Teras Terunjam.***3*** 

Pewarta: Oleh Ferri Arianto

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2014