Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, menyebutkan sebanyak 562 warga daerah itu mengikuti seleksi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu 2024.

"Peserta yang mengikuti tes tertulis dengan sistem CAT ini sebanyak 562 orang dari 586 orang yang sebelumnya dinyatakan lulus administrasi. Yang tidak datang mengikuti CAT ini sebanyak 24 orang dan langsung dinyatakan gugur," kata Koordinator Divisi Sosialisasi dan Parmas KPU Rejang Lebong, Ujang Maman di Rejang Lebong, Selasa.

Dia menjelaskan, pelaksanaan tes tertulis calon PPK dengan menggunakan sistem computer assisted test atau CAT tersebut dilaksanakan selama satu hari yang dimulai pukul 08.30-10.00 WIB untuk sesi pertama dan sesi kedua 10.00-12.00 WIB.

Baca juga: KPU siapkan ratusan unit komputer untuk seleksi tertulis peserta PPK

Baca juga: KPU: Animo warga Rejang Lebong ikuti seleksi PPK tinggi

Pelaksanaan tes tertulis dilangsungkan dalam tujuh sekolah yakni SMAN 1 Rejang Lebong, SMAN 2 Rejang Lebong, SMAN 3 Rejang Lebong, SMAN 4 Rejang Lebong. SMKN 1 Rejang Lebong, SMKN 3 Rejang Lebong dan SMKN 7 Rejang Lebong.

Sementara itu Ketua KPU Rejang Lebong Restu S Wibowo menambahkan pelaksanaan tes tertulis calon PPK di Kabupaten Rejang Lebong berjalan lancar kendati di salah satu sekolah sempat terjadi kendala gangguan jaringan internet namun tidak berlangsung lama.

"Para pendaftar dari setiap kecamatan ini kita ambil 15 orang atau tiga kali dari jumlah kebutuhan, mereka ini nantinya akan mengikuti tahapan berikutnya pada tanggal 11 hingga 13 Desember nanti," ujarnya.

Kalangan peserta seleksi calon anggota PPK di daerah itu, tambah dia, akan memperebutkan 75 jabatan anggota PPK dalam 15 kecamatan atau lima orang setiap kecamatan.

Pelaksanaan tes tertulis calon anggota PPK dari 15 kecamatan di Rejang Lebong ini selain diawasi lima komisioner KPU Rejang Lebong juga oleh Sekretaris KPU Provinsi Bengkulu, kemudian Bawaslu Rejang Lebong.
 

Pewarta: Nur Muhamad

Editor : Helti Marini S


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2022