Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat menemukan bom rakitan di Desa Apar Kota Pariaman, Sumatera Barat pada Sabtu yang bertepatan dengan peringatan Hari Bhayangkara ke-77.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan di Padang, Sabtu mengatakan pihaknya melalui Tim Jibom dari Satuan Brigade Mobil Daerah (Satbrimobda) Polda Sumbar sudah mengamankan bom rakitan tersebut.

Ia menyebut dugaan bom rakitan yang diamankan itu setelah polisi mendapatkan informasi dari masyarakat Desa Apar yang memberitahukan penemuan satu kardus yang diduga bom rakitan.

Menurut dia, dari informasi itu, Polres Pariaman kemudian berkoordinasi dengan Satbrimob Polda Sumbar untuk mengamankan temuan diduga bom rakitan tersebut.

Ia menjelaskan selain mengamankan dugaan bom rakitan itu, polisi juga mengamankan lokasi yang diketahui berdekatan dengan bangunan sekolah dasar.

Pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan terkait dengan pemilik dan motif keberadaan bom rakitan tersebut.

“Kami masih mengumpulkan informasi untuk menemukan pemilik dan motif mereka terkait keberadaan bon rakitan ini,” kata dia.
 

Pewarta: Mario Sofia Nasution

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023