Seorang pengguna media sosial membagikan video saat melintas di jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung. Video yang diunggah ulang akun Instagram @bengkuluinfo tersebut menampilkan beberapa ekor kerbau yang memasuki jalan tol.

“Pengendara mobil rekam momen kerbau mondar mandir di jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung,” tulis akun Bengkulu Info, diakses ANTARA News Bengkulu, Senin (11/9).

Dalam keterangannya, tak disebut di kilometer berapa hewan ternak tersebut terekam. Bengkulu Info hanya menyertakan informasi mengenai keamanan pengendara.
 
Sejumlah kendaraan melintas di jalan Tol Trans Sumatera Ruas Lubuklinggau-Bengkulu seksi I Bengkulu-Taba Penanjung di Kota Bengkulu, Bengkulu, Senin (24/4/2023). ANTARA FOTO/Muhammad Izfaldi/aww


“Mungkin kerbaunya penasaran ingin mencoba jalan tol. Bahaya juga kalau lagi kecepatan tinggi tiba-tiba ada kerbau seperti itu di jalan tol,” tulis mereka.

Baca juga: Tol Bengkulu-Taba Penanjung jadi stimulus perekonomian Bengkulu
Baca juga: Jokowi: Keberadaan jalan tol tingkatkan perekonomian Bengkulu

Warganet merespon unggahan tersebut. Ada yang menyebut bahwa kondisi ternak di Bengkulu yang kerap berkeliaran.

“Begitulah tinggal di Bengkulu ini, hewan ternak tuh bisa dijumpai di mana saja. Masuk halaman rumah orang, merusak apa yang ada di halaman rumah orang,” tulis seorang pengguna.

“Yang punya sapi juga salah, begitu juga penjaga tolnya,” tulis yang lain.

“Kerbau siapa pula ini. Harusnya dikenai denda,” kata yang lain.

Baca juga: Lebih 10 ribu kendaraan gunakan tol Bengkulu - Taba Penanjung
Baca juga: Hutama Karya: 7.004 kendaraan manfaatkan tol Bengkulu jelang Lebaran

Jalan tol ruas Bengkulu-Taba Penanjung dibangun dengan panjang 16,7 kilometer dan merupakan bagian dari jalan tol Bengkulu-Curup-Lubuklinggau. Tol ini memiliki nilai konstruksi mencapai Rp4,8 triliun.
 

Kendaraan roda empat yang memanfaatkan ruas jalan tol Bengkulu -Taba Penanjung. ANTARA/Anggi Mayasari


Jalan tol ini diresmikan Presiden Joko Widodo pada Kamis, 20 Juli 2023. Presiden menilai beroperasinya ruas tol tersebut dapat menciptakan titik pertumbuhan ekonomi baru.

“Alhamdulillah pada pagi hari ini jalan tol ruas Bengkulu-Taba Penanjung akan beroperasi dan ini akan menunjang mobilitas logistik, mobilitas orang, dan akan memunculkan titik-titik pertumbuhan ekonomi baru,” ucap Presiden.

Baca juga: Jalan Tol Bengkulu - Taba Penanjung resmi beroperasi dan masih gratis
Baca juga: Ribuan kendaraan manfaatkan tol Bengkulu-Taba Penanjung

Hal ini terlihat saat uji coba tol tersebut pada Desember 2022. Branch Manager Tol Bengkulu-Taba Penanjung Medya Gustian menyebutkan pada waktu tersebut sebanyak 20.538 kendaraan telah melintas.

Saat libur Lebaran, dia mengatakan bahwa kendaraan yang menggunakan Tol Bengkulu-Taba Penanjung mengalami peningkatan cukup tinggi.
 
Pada hari biasa penggunaan tol berkisar  1.100 hingga 1.300 kendaraan dan pada arus mudik Idul Fitri yang menggunakan ruas Tol Bengkulu - Taba Penanjung yaitu sekitar 1.563 kendaraan.

Pewarta: Maulana Kautsar

Editor : Anom Prihantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2023