London (Antara/Reuters) - Pendatang baru Liga Utama Inggris Watford tersingkir dari Piala Liga Inggris akibat kalah 0-1 di markas Preston North End, sedangkan juara lima kali Aston Villa mengatasi perlawanan Notts County untuk menang 5-3 setelah perpanjangan waktu untuk mencapai putaran ketiga pada Selasa.

Gol Marnick Vermijl pada menit kedelapan membawa tim Championship Preston meraih kemenangan atas Watford di Deepdale, di mana bek yang dipinjam dari Sheffield Wednesday itu mencetak gol dari jarak dekat.

Scott Sinclair mengemas trigol untuk Villa, yang harus menyamakan kedudukan sebanyak tiga kali saat menghadapi lawannya yang berasal dari strata keempat, dan Jermain Defoe juga mendulang tiga gol untuk membantu Sunderland menorehkan kemenangan 6-3 atas Exeter City di Stadium of Light.

Leicester City dan Newcastle United merupakan sebagian dari tim-tim yang menang dengan skor 4-1, atas tim strata ketiga Bury dan Northampton Town, sedangkan Bournemouth menaklukkan tim-tim lain dari divisi terbawah Hartlepool dengan kemenangan 4-0.

Tim-tim strata teratas Stoke City, West Bromwich Albion, dan Crystal Palace juga memerlukan masa perpanjangan waktu sebelum mengkandaskan lawan-lawan mereka dari strata yang lebih rendah di putaran kedua.

Stoke menang adu penalti 8-7 di markas tim strata keempat Luton Town setelah pertandingan berakhir dengan skor 1-1 setelah bermain selama 120 menit, dan West Brom menang adu penalti 5-3 atas tim strata ketiga Port Vale menyusul hasil imbang 0-0.

Palace meraih kemenangan 4-1 melalui masa perpanjangan waktu, setelah ditahan imbang 1-1 di kandang oleh tim strata ketiga Shrewsbury Town.

Dua tim Liga Utama Inggris lain yang bertanding pada Selasa adalah Swansea City yang menang 3-0 atas tim divisi terbawah York City, sedangkan Norwich City mengakhiri perjalanan tim strata kedua Roterham United denga nskor 2-1.

Tim strata ketiga Barnsley akan menjamu Everton pada Rabu.

Pewarta:

Editor : Musriadi


COPYRIGHT © ANTARA News Bengkulu 2015